SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Semarangpos.com, SEMARANG</strong> – Taj Yasin, calon wakil gubernur (cawagub) yang mendampingi calon gubernur (cagub) pqada Pemilihan Gubernur-Wakil Guberunr Jawa Tengah (Pilgub Jateng) dalam rangkaian pilkada serentak 2018, rencananya akan bersafari ke Kabupaten Pati dan Kabupaten Klaten pada akhir pekan ini, Sabtu-Minggu (26-27/5/2018).</p><p>Rencana di tengah masa kampanye pilkada atau tepatnya Pilgub Jateng 2018 itu ia ungkapkan melalui akun Instagramnya, <em>@tajyasinmz</em>, Jumat (25/5/2018). Kunjungan ke Kabupaten Pati akan dilakukan Sabtu (26/5/2018), sedangkan kunjungan ke Kabupaten Klaten akan dilaksanakan sehari setelahnya, Minggu (27/5/2018).</p><p>Di Kabupaten pati, Taj Yasin&nbsp; akan melaksanakan beberapa kegiatan, yakni salat tarawih dan kultum di Masjid Al Mubarak, Kecamatan Wedarijaksa, mulai 18.30 WIB hingga pukul 19.10 WIB. Selanjutnya, Taj Yasin akan menghadiri pengajian di Desa Panggungrayom, Kecamatan Wedarijaksa sampai pukul 21.30 WIB. Setelah itu, cagub pendaming <a href="http://semarang.solopos.com/read/20180414/515/910100/pilkada-2018-ini-riwayat-hidup-dan-sepak-terjang-ganjar-pranowo">Ganjar Pranowo</a> di pilkada atau tepatnya Pilgub Jateng 2018 itu akan meghadiri acara bertajuk Ngopi Gayeng di Alun-Alun Kabupaten Pati.</p><p>Di antara kegiatannya di Pati itu, <a href="http://semarang.solopos.com/read/20180416/515/910562/pilkada-2018-begini-riwayat-hidup-taj-yasin">Taj Yasin</a> juga akan menghadiri nonton bareng (nobar) pertandingan final Liga Champions di Desa Sukoharjo, Kecamatan Wedarijaksa. Kegiatan nobar Liga Champions itu akan dilaksanakan Minggu (27/5/2018) mulai pukul 00.00 WIB sampai pukul 04.00 WIB.</p><p>Sedangkan di kabupaten Klaten, <a href="http://semarang.solopos.com/read/20180416/515/910562/pilkada-2018-begini-riwayat-hidup-taj-yasin">Taj Yasin</a> akan ngabuburit di Alun-Alun Kabupaten Klaten, Minggu (25/5/2018) mulai pukul 17.00 WIB. Putra kiai karismatik Maimoen Zubair itu kemudian akan menghadiri acara buka bersama di tempat yang sama. Setelah itu, Taj Yasin akan menghadiri acara bertajuk Ngopi gayeng di Wedangan Empon-Empon Kabupaten Klaten, mulai pukul 21.00 WIB sampai pukul 22.45 WIB.</p><p>Beberapa hari sebelumnya, <a href="http://semarang.solopos.com/read/20180416/515/910562/pilkada-2018-begini-riwayat-hidup-taj-yasin">Taj Yasin</a>&nbsp;sudah berkeliling di sejumlah daerah di jateng pada Ramadan 2018 ini. Ia memang pernah mengungkapkan akan bersafari di wilayah Jateng pada Ramadan 2018 ini. "Selama puasa, saya akan safari ke pelosok Jawa Tengah," ungkap cawagub nomor urut 1 di pilkada atau tepatnya Pilgub Jateng 2018 itu.</p><p><em><strong><a href="http://semarang.solopos.com/">KLIK</a> dan <a href="https://www.facebook.com/SemarangPos">LIKE</a> di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya</strong></em></p>

Promosi Jelang Lebaran, BRI Imbau Nasabah Tetap Waspada Modus Penipuan Online

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya