SOLOPOS.COM - Polisi Satlantas Polresta Solo bersepeda onthel melakukan simulasi pengamanan car free night melintasi Jalan Slamet Riyadi, Solo, Kamis (29/12/2011). Car free night akan digelar tanggal 31 Desember saat malam pergantian tahun baru. (JIBI/SOLOPOS/Burhan Aris Nugraha)

Solopos.com, SOLO – Tahun Baru 2014 tinggal sehari. Malam pergantian tahun Solo menggelar Car  Free Night (CFN) di Jl Slamet Riyadi Solo. Warga yang akan merayakan malam tahun baru di CFN diminta mengendarai sepeda!

-Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Solo mengimbau masyarakat Solo dan sekitar sadar agar menggunakan sepeda angin atau berjalan kaki saat datang ke Solo Car Free Night (CFN) pada malam Tahun Baru, Selasa (31/12/2013) malam.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Imbauan itu disampaikan untuk mengantisipasi kemacetan lalu lintas menjelang pergantian tahun. Kepala Dishubkominfo Solo, Yosca Herman Soedrajad, menyampaikan imbauan tersebut saat dihubungi Solopos.com, Senin (30/12/2013).

Hal itu dilakukan Yosca mengingat potensi kendaraan bermotor yang masuk Solo bisa mencapai dua juta unit.

“Sebetulnya, bukan masalah antisipasi kemacetan, tetapi hal ini sebuah upaya penyadaran agar masyarakat tidak menggunakan kendara bermotor roda dua atau roda empat pada saat ke CFN. Mereka lebih baik berjalan kaki dan naik sepeda,” jelas Yosca.

Kegiatan di Jl. Slamet Riyadi itu, menurut dia, merupakan pionir yang dilaksanakan dari waktu ke waktu. Yosca berharap imbauan itu ditaati masyarakat dengan kesadaran mereka.

“Kalau ada kebijakan masuk Jl. Slamet Riyadi harus wajib menggunakan sepeda, itu akan lebih baik. Soal kemacetan itu sejak dulu tidak ada selesainya. Jumlah kendaraan tidak ada yang bisa membatasi. Kami bukan lepas tangan, tapi berusaha menyadarkan masyarakat. Saya rasa kalau hanya satu kesempatan di CFN mestinya hal itu bisa dilakukan,” harapnya.

LIHAT JUGA : 21 Lokasi Parkir CFN Solo

LIHAT JUGA : 7 Panggung Seni CFN Solo

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya