SOLOPOS.COM - Ilustrasi aksi buruh menolak penetapan upah murah atau UMK rendah. (Solopos-Dok.)

Solopos.com, KULONPROGO — Aliansi Buruh Yogyakarta (ABY) mengusulkan kenaikan upah bagi pekerja di Kulonprogo, Daerah Istimewa Yogyakarta, pada 2023 senilai Rp3.702.370. Angka tersebut dinilai sesuai dengan hasil survei kebutuhan hidup layak (KHL) bagi pekerja tahun ini.

Untuk upah minimun kabupaten (UMK) Kulonprogo pada tahun ini hanya Rp1.904.275.

Promosi Pemilu 1955 Dianggap Paling Demokratis, Tentara dan Polisi Punya Partai Politik

Sekjen ABY, Kirnadi, mengatakan ABY telah melakukan survei KHL bagi buruh tahun ini mulai dari kebutuhan sandang, pangan, papan, pendidikan, dan kesehatan. Kebutuhan sembako misalnya terkait dengan harga beras, harga cabai, harga gas, dan sebagainya. Kemudian juga terkait harga indekos bulanan.

“Jadi untuk menentukan upah minimum dasarnya ya harus KHL sesuai dengan peraturan Kementerian Tenaga Kerja. Dari hasil survei kami untuk upah 2023 untuk Kulonprogo ya Rp3,7 juta sekian itu,” ujar Kirnadi, saat dihubungi Jumat (18/11/2022).

Namun faktanya setiap tahun selalu ada selisih dari KHL buruh dengan upah yang ditetapkan oleh pemerintah. Kondisi tersebut harus menjadi perhatian serius bagi buruh karena jika tidak akan berkorelasi dengan angka kemiskinan yang tinggi.

Baca Juga: Bawa Sajam saat Tawuran, 4 Pelajar di Jogja Ditetapkan sebagai Tersangka

Menurutnya, jika pemerintah belum bisa menaikkan upah minimum sesuai KHL, maka jalan keluaranya adalah harus bisa memberikan subsidi untuk mengurangi beban pengeluaran buruh.

“Misalnya subsidi perumahan, subsidi pendidikkan, dan subsidi kebutuhan pokok kalau pemerintah belum bisa menaikan upah sesuai KHL. Tapi harapannya KHL upah riil di Kulonprogo,” ujarnya.

Lebih lanjut, Kirnadi mengatakan upah minimum itu ada korelasi dengan kemiskinan setiap daerah, termasuk Kulonprogo karena kemiskinan ukurannya adalah tingkat konsumsi atau tingkat pengeluaran dasar.

Kalau upah minimum kecil, kata dia, otomatis biaya yang dikeluarkan kecil sehingga dampak meluasnya angka kemiskinan.

Baca Juga: Wow, Ganti Rugi Pembebasan Lahan Tol Jogja-Solo Sudah Cair Rp1,88 Triliun

Meskipun di Kulonprogo sudah ada bandara dan juga pusat industri tapi ternyata pertumbuhan usaha tidak mengubah angka kemiskinan.

“Menurut saya ini problem struktural yang dibuat oleh pemerintah sendiri. Kalau pemerintah daerah atau pemerintah kabupaten mau keluar dari lingkaran setan kemiskinan formulanya menaikan upah minimum. Dengan adanya kenaikan otomatis ada daya beli meningkat. Secara hitungan statistik akan mengurangi angka kemsikinan,” kata Kirnadi.

Sementara itu, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kulonprogo, Nur Wahyudi mengatakan usulan kenaikan upah minimum kabupaten sah-sah saja.

Namun, untuk menentukan upah minimum, kata dia, sudah ada aturannya sendiri sebagai pegangan. Bahkan untuk menentukan upah tahun depan diakui Nur Wahyudi tidak hanya mendasarkan pada Peraturan Pemerintah (PP) No.36/2021 tentang Pengupahan yang merupakan turunan dari Undang-Undang Cipta Kerja (Ciptaker).

Baca Juga: Puluhan Driver Ojol Bantul Jadi Korban Penipuan Orderan Fiktif, Ini Modusnya

“Ada kebijakan baru dari Pemerintah Pusat [terkait penentuan upah minimum 2023] ada rumusan baru selain UU Ciptaker,” katanya.

Menurutnya, dalam menentukan upah minimum pemerintah juga melibatkan Dewan Pengupahan yang terdiri dari unsur pemerintah, pengusaha, serikat pekerja atau buruh, akademisi, dan juga pakar. Ada juga komponen pertumbuhan dekonomi dan angka inflasi nasional. Dasar itu hanya sebagian karena akan ada kebijakan baru dalam penentuan upah 2023 dari pemerintah pusat. Pihaknya masih menunggu acuan baru tersebut.

Adanya kebijakan baru dalam menentukan upah tahun depan diakui Nur Wahyudi berdampak mundurnya usulan penentuan upah 2023. Biasanya usulan upah untuk tahun depan harus disampaikan pemerintah kabupaten paling lambat 30 November.

“Ada kebijakan baru, penentuan upah mundur dari waktu yang ditentukan,” ujarnya. Namun mundur sampai kapan Nur wahyudi belum bisa memastikannya.

Berita ini telah tayang di Harianjogja.com dengan judul Hore! Upah Buruh Kulonprogo Diusulkan Naik Jadi Rp3,7 Juta

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya