SOLOPOS.COM - Monumen Juang 45 Klaten di Desa Jonggrangan, Kecamatan Klaten Utara, Kabupaten Klaten. Foto diambil Senin (6/6/2022). (Solopos/Fahmi Ghiffari)

Solopos.com, KLATEN — Kabupaten Klaten, Jawa Tengah tercatat memiliki 12 monumen yang tersebar di berbagai wilayah. Bahkan, dua di antara berbentuk peluru.

Berdasarkan informasi yang diterima Solopos.com, Kabupaten Klaten memiliki 12 monumen yang tercatat pada Dinas Pariwisata Kebudayaan Pemuda dan Olahraga (Disparbudpora) dan dikelola Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Klaten.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Dikatakan demikian karena masih ada monumen yang belum secara resmi tercatat milik Kabupaten Klaten. Salah satunya monumen stoomwalls atau mesin penggilas di Rawa Jombor Desa Krakitan, Kecamatan Bayat, Kabupaten Klaten.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pariwisata Kebudayaan Pemuda dan Olahraga (Disparbudpora) Klaten, Sri Nugroho, mengatakan pihaknya masih belum memiliki informasi mengenai monumen stoomwalls atau mesin penggilas di Rawa Jombor. “Sementara belum,” kata Nugroho saat dihubungi Solopos.com, Senin (6/6/2022).

Ekspedisi Mudik 2024

Data 12 Monumen di Kabupaten Klaten:

Baca Juga : Desa dengan Predikat Terbanyak Ada di Klaten Lo, Kamu Tinggal di Situ?

1. Monumen Markas Besar Komando Djawa di Dukuh Pecokan, Desa Kepurun, Kecamatan Manisrenggo.

2. Tugu Perwari 17-12-1945 di Jl. Pemuda, Desa Tonggalan, Kecamatan Klaten Tengah.

3. Monumen Juang 45 di Desa Jonggrangan, Kecamatan Klaten Utara.

4. Tugu Peluru Wonosari di Desa Padasan, Kecamatan Wonosari.

5. Monumen Kesaksian Wonosari di Desa Bentangan, Kecamatan Wonosari.

Baca Juga : Klaten Banyak Ditemukan Candi, Kenapa?

6. Tugu Obor di Jl. Pramuka, Kecamatan Klaten Tengah.

7. Tugu Waseso di Desa Soropaten, Kecamatan Karangnom.

8. Tugu Peluru Klaten Utara di Kelurahan Barenglor, Kecamatan Klaten Utara.

9. Tugu Slamet Riyadi di Desa Sidorejo, Kecamatan Polanharjo.

10. Monumen Patung Kemerdekaan Soekarno di Desa Karangasem, Kecamatan Cawas.

Baca Juga : Ini Daftar Lengkap Kode Pos di Kabupaten Klaten

11. Monumen Lindu Gedhe di Desa Sengon, Kecamatan Prambanan.

12. Tugu Tenun di Desa Tegalyoso, Kecamatan Klaten Selatan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya