SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO – Mi instan masih menjadi salah satu makanan favorit orang Indonesia. Makanan cepat saji yang satu ini menjadi favorit semua kalangan, khususnya anak-anak. Entah kenapa, rasa mi instan bisa cocok dengan lidah banyak orang.

Meski cukup lezat, makan mi instan berlebihan termasuk hal yang tidak disarankan. Mi instan mengandung bahan kimia yang jika dikonsumsi berlebihan berbahaya bagi tubuh. Nah, tahukah Anda apa yang terjadi pada tubuh jika terlalu banyak mengonsumsi mi instan?

Promosi Kisah Inspiratif Ibru, Desa BRILian Paling Inovatif dan Digitalisasi Terbaik

Dikutip dari Reader’s Digest, Senin (17/12/2018), mi instan termasuk makanan tidak sehat yang mengandung berbagai zat tidak berguna bagi tubuh. Makanan siap saji ini tinggi garam dan karbohidrat yang menjadi faktor penumpukan lemak tubuh.

Walaupun sudah banyak yang tahu, buktinya jumlah konsumsi mi instan sama sekali tidak menurun. Padahal, sejumlah hasil penelitian menjelaskan mi instan tidak baik untuk kesehatan tubuh. Seporsi mi instan mengandung lebih dari 1.100 sodium. Jumlah ini lebih dari setengah total sodium yang semestinya dikonsumsi tubuh dalam sehari.

Tingginya sodium di dalam tubuh bakal mengikat air dalam jumlah banyak. Efeknya, perut akan mendadak terasa kembung hingga tubuh melemas. Mi instan juga tinggi karbohidrat dan sama sekali tidak mengandung serat atau protein.

Nah, makan mi instan saat perut lapar bakal meningkatkan kadar gula darah. Akibatnya, nafsu makan bertambah dan bobot tubuh meningkat. Penelitian yang dilakukan periset dari Harvard School of Public Health menjelaskan wanita yang makan mi instan minimal dua kali sepekan lebih berisiko mengalami sindrom metabolik penyebab diabetes dan sakit jantung. Jadi, mulai sekarang batasilah konsumsi mi instan agar tidak menimbulkan penyakit bagi tubuh.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya