Soloraya
Kamis, 9 Mei 2024 - 10:27 WIB

Pilkada 2024, Ini 3 Nama yang Sudah Muncul di Bursa Cabup-Cawabup Klaten

Redaksi Solopos.com  /  Suharsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi pemilihan kepala daerah. (JIBI/Harian Jogja/Istimewa)

Solopos.com, KLATEN — Sedikitnya tiga nama telah muncul di bursa calon bupati dan calon wakil bupati atau cabup-cawabup Pilkada Klaten 2024 hingga Mei ini. Ketiga nama itu muncul dari kalangan partai politik maupun pengusaha.

Catatan Solopos.com, di bursa cabup ada nama Yoga Hardaya, Ketua DPD II Partai Golkar yang juga Wakil Bupati Klaten periode 2020-2025. Nama Yoga Hardaya sebagai bakal cabup Klaten muncul sejak beberapa pekan lalu.

Advertisement

Yoga mengaku sudah mendapatkan surat perintah dari DPP Partai Golkar untuk maju sebagai cabup pada Pilkada Klaten 2024. Ia pun sudah mulai melakukan sosialisasi dengan memasang spanduk dan baliho yang mengatasnamakan dirinya sebagai bakal cabup Klaten.

Yoga sebagai pimpinan daerah partai juga mengaku terus memperkuat konsolidasi internal partai sekaligus menjalin komunikasi dengan partai politik lain yang bakal diajak berkoalisi pada Pilkada Klaten 2024. Parpol itu termasuk yang menjadi mitra di Koalisi Indonesia Maju pengusung Prabowo-Gibran.

Advertisement

Yoga sebagai pimpinan daerah partai juga mengaku terus memperkuat konsolidasi internal partai sekaligus menjalin komunikasi dengan partai politik lain yang bakal diajak berkoalisi pada Pilkada Klaten 2024. Parpol itu termasuk yang menjadi mitra di Koalisi Indonesia Maju pengusung Prabowo-Gibran.

Pengusaha Kuliner

Nama lain yang muncul di bursa cabup selain Yoga, ada Wijanarko yang akrab disapa Mas Eko. Eko diketahui merupakan pengusaha kuliner dengan pengalaman 27 tahun di dunia perbankan.

Eko yang merupakan pemilik usaha kuliner dengan nama Waroeng Penyet Banyuwangi menyatakan awal niatannya maju sebagai bakal cabup. Niatan itu muncul dari pribadinya dan diperkuat dorongan sukarelawan yang mendukungnya agar maju di Pilkada Klaten 2024.

Advertisement

Calon Wakil Bupati

Sementara itu, di bursa calon wakil bupati (cawabup), ada pengusaha muda bernama Benny Indra Ardhianto, 32, asal Desa Karang, Delanggu, Klaten. Benny yang namanya mencuat baru-baru ini digadang-gadang jadi cawabup dari Partai Gerindra.

Sebagai informasi, Benny Indra merupakan putra dari Wakil Ketua DPRD Klaten yang juga Ketua DPC Partai Gerindra Klaten, Hariyanto. Mengenai sepak terjang Benny di dunia usaha, pemuda itu merupakan lulusan S2 Administrasi Bisnis Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta.

Ia sata ini tercatat sebagai Sekretaris Paguyuban Pertashop Jateng DIY (P2PJD) DPC Surakarta. Benny juga menjadi Region Coordinator Agen SPPBE & Retester Elpiji 3 kg Hiswana Migas Kabupaten Klaten.

Advertisement

Benny juga merupakan Presiden Diretur PT Benny Putra Mandiri, komisaris PT Benny Putra, general manager PT Benny Putra, pendiri arena Kuliner Delanggu dan pendiri Sentral Oli dan Motor Delanggu.

Dia terlibat dalam berbagai komunitas sosial salah satunya komunitas penggilingan padi dan beras (KPPB) Klaten.

Tahapan Pilkada

Sebagai informasi, tahapan Pilkada Klaten 2024 sudah diluncurkan oleh KPU Klaten pada Minggu (5/5/2024). Tahapan Pilkada meliputi pemenuhan persyaratan dukungan bagi pasangan calon perseorangan pada 5 Mei-19 Agustus.

Advertisement

Dilanjutkan dengan pemutakhiran dan penyusunan daftar pemilih pada 31 Mei-23 September, pengumuman pendaftaran pasangan calon bupati-wakil bupati pada 24-26 Agustus.

Kemudian pendaftaran pasangan calon pada 27-29 Agustus, penelitian persyaratan calon pada 27 Agustus-21 September, penetapan pasangan calon pada 22 September.

Masa kampanye pada 25 September-23 November, pelaksanaan pemungutan suara 27 November, dan penghitungan suara dan rekapitulasi hasil penghitungan suara pada 27 November-16 Desember.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif