SOLOPOS.COM - Petugas PMI Sragen melakukan evakuasi terhadap jenazah korban pengendara motor di jalan persawahan Dukuh Prayunan, Kedungupit, Kecamatan Sragen, Kabupaten Sragen, Sabtu (30/7/2022). (Istimewa/PMI Sragen)

Solopos.com, SRAGEN — Kecelakaan lalu lintas terjadi di jalan Prayunan-Tangkil, tepatnya di persawahan Dukuh Prayunan RT 030, Desa Kedungupit, Kecamatan Sragen Kota, Sragen, Sabtu (30/7/2022) pukul 03.30 WIB. Seorang pengendara sepeda motor Yamaha Vega bernopol B 6719 CRT menabrak traktor yang mengakibatkan korban meninggal dunia.

Kapolres Sragen AKBP Piter Yanottama melalui Kanit Gakkum Satlantas, Ipda Irwan Marviyanto, mengatakan identitas pengendara motor belum diketahui. Sementara operator traktor diketahui bernama S. Mari, warga Lempuyang Bandar, Way Pengubuan, Lampung Tengah.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Peristiwa nahas itu bermula saat traktor yang membawa alat bajak sawah berjalan dari utara ke selatan. Sementara pengendara motor berjalan dari arah berlawanantanpa menyalakan lampu depan.

“Pengendara motor ditengarai berjalan terlalu ke kanan. Karena jalan gelap menabrak alat bajak di bak belakang traktor maka terjadi kecelakaan,” ujar Irwan.

Pengendara motor itu mengalami luka-luka parah dan meninggal di lokasi kejadian. jenazahnya dibawa ke RSUD dr. Soehadi Prijonegoro Sragen.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya