SOLOPOS.COM - Syekh Ali Jaber masak nasi mandi bareng Raffi Ahmad (Youtube/Syekh Ali Jaber).

Solopos.com, SOLO -- Selain berdakwah, ulama Syekh Ali Jaber juga ternyata hobi memasak. Kali ini, ia menunjukkan kemampuannya memasak nasi mandi khas Arab Saudi.

Melalui kanal Youtube miliknya, Syekh Ali Jaber, Selasa (30/6/2020), dia memasak nasi mandi ditemani pasangan suami istri yang juga artis Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Makanan Pereda Stres, Nomor 2 Doyan Enggak?

Dalam memasak nasi mandi khas Arab Saudi itu, Syekh Ali Jaber menggunakan beras Arab yang berukuran lebih panjang dibanding beras dari Indonesia.

Di video berdurasi 25 menit tersebut, dia menjelaskan beras Arab dimasak di bawah tumpukan daging kambing sehingga hal inilah yang menyebabkan kuliner satu ini dinamakan nasi mandi.


Cara Halus Menolak Teman yang Ingin Utang, Nomor 5 Ampuh!

Penasaran dengan kuliner lezat yang pernah dibikin Syekh Ali Jaber ini?

Yuk simak resep lengkapnya di bawah ini, yang dirangkum dari situs resep memasak Cookpad, Selasa (15/9/2020).

Bahan-bahan

  • 500 gram beras basmati
  • 800 gram daging iga kambing yang sudah dicuci bersih
  • 1 sdt garam
  • Air putih secukupnya
  • 2 sdm margarin untuk menumis
  • 200 ml susu cair
  • 65 ml santan
  • 1/2 sdt bubuk kunyit

Pekerjaan dengan Gaji Rp 1 Miliar, Kerjanya Full WFH Lho!

Bumbu Rempah

  • 5 cengkeh
  • 1 kayu manis
  • 1 sdt pala bubuk
  • 1 sdm ketumbar
  • 1 sdt jinten
  • 1/2 sdt merica

Bumbu yang Diiris

  • 1 bawang bombai
  • 4 siung bawang putih

Benarkah Paprika Merah Bisa Menurunkan Berat Badan?

Bahan Sambal Tomat

  • 250 gram tomat segar potong dadu
  • 100 gram cabai keriting potong kasar
  • 100 ml minyak sayur
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt kaldu jamur
  • 1 sdm gula pasir
  • 2 jeruk nipis

Permainan Ini Diklaim Bisa Memanggil Hantu, Nomor 5 Pernah Coba?

Cara Memasak Nasi Mandi yang Pernah Dibikin Syekh Ali Jaber

1. Langkah pertama yang dilakukan adalah cuci bersih beras. Kemudian rendam ke dalam air selama kurang lebih 45 menit. Setelah itu, panaskan margarin dan tumis bawang bombai, bawang putih, bumbu rempah serta garam. Lalu, masukkan daging.
2. Selanjutnya, rebus dengan air sampai permukaan daging tertutupi. Pastikan daging yang direbus teksturnya sudah menjadi lebih empuk.
3. Berikutnya, ambil daging kambing dari panci, sisakan kuahnya untuk membuat nasi. Panggang daging dalam wajan anti lengket atau oven, setelah itu sisihkan.
4. Tiriskan beras, tambahkan susu, santan dan air kaldu rebusan dari dahing. Takar dengan jari seperti memasak nasi biasa. Selanjutnya kukus nasi selama kurang lebih 30 menit. Beri bubuk kunyit kemudian aduk hingga merata.
5. Tahap selanjutnya, panaskan minyak, tumis cabai dan tambahkan tomat, garam, kaldu serta gula, kemudian koreksi rasa. Sebelum diangkat, agar rasanya lebih segar bisa diberi jeruk nipis
6. Terakhir, sajikan nasi mandi dengan kambing panggang dan juga sambal tomat.

Tips Perawatan Wajah untuk Pria, Bukan Hanya Pakai Sabun Muka

Tips Agar Kambing Tak Bau

Masih di video yang sama, Syekh Ali Jaber juga memberikan tips agar daging kambing yang dimasak tidak berbau tak sedap.

Ia menyarankan agar setelah disembelih, daging kambing dicuci dan direndam dengan air garam. Larutan air garam tersebut yang akan menghilangkan bau tak sedap dari daging kambing

Tes Kepribadian: dari 4 Perempuan Ini, Mana yang akan Kamu Jadikan Sahabat?

"Ini supaya enggak berbau cucinya setelah disembelih dicuci pakai air garam. Dicuci betul direndam dan digosok-gosok dagingnya. Diamkan sebentar dan baru dimasak," ujar Syekh Ali Jaber.

Ada Bau Ini di Dekatmu? Bisa Jadi Ada Makhluk Halus Menghampirimu

Ojo Kemaruk Lur! Ini Tips Makan Nikmat di Resto All You Can Eat

Kumpulan Resep Masakan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya