SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, JAKARTA – Wuling Motors memperkenalkan produk terbaru sport utility vehicle (SUV) bernama Almaz. SUV pertama Wuling ini menjadi produk keempat yang dihadirkan di Indonesia setelah sebelumnya menghadirkan mobil serbaguna Confero, Cortes, dan kendaraan niaga ringan Formo.

Vice President Wuling Motors Cindy Cai mengatakan, SUV Almaz merupakan produk keempat yang dipernalkan Wuling di Indonesia. SUV ini merupakan suatu yang secara total baru (all new) dan mengusung tema smart multimedia SUV.

Promosi Mimpi Prestasi Piala Asia, Lebih dari Gol Salto Widodo C Putra

“Ini produk keempat yang kami perkenalkan dalam 2 tahun terakhir. All New SUV, totaly new,” ujarnya di Sentul, Rabu (23/1/2018).

Cindy menegaskan, kehadiran SUV Almaz sekaligus menegaskan komitmen jangka panjang Wuling di Indonesia. Seiring dengan perkembangan pasar otomotif nasional, Wuling mengembangkan sayap untuk masuk ke segmen SUV.

Dia enggan menyebutkan kisaran harga Wuling Almaz. Harga baru akan diumumkan ketika meluncurkan Almaz secara resmi dalam waktu dekat.

“Lihat mobilnya dulu, produk ini sangat berbeda dengan yang ada di pasar. Pertama, lihatlah mobilnya dulu,” tambahnya.

Dari sisi spesifikasi, Wuling Almaz memiliki panjang 4.655 mm, lebar 1.835 mm, tinggi 1.760 mm dan sumbu roda 2.750 mm. Almaz menggunakan mesin 4 silinder-segaris DOHC, turbocharger dengan kapasitas mesin 1.451 cc.

Pada sistem pengereman, Almaz menggunakan kombinasi ABS, EBD dan BA yang diklaim dapat memaksimalkan daya pengerman kendaraan.

Pada sisi interior Wuling melengkapi produk ini dengan smart multimedia 10,4 touchscreen, panoramic sunroof dengan total luas 0,82 m persegi yang dapat dioperasikan secara elektrik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya