SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta [SPFM], Hasil survei Lingkaran Survei Indonesia (LSI) menunjukkan, popularitas Aburizal Bakrie (Ical) makin meningkat dibanding tokoh senior Partai Golkar lainnya. Peneliti LSI, Adjie Alfaraby hari ini, Senin (18/6) mengatakan, tingkat elektabilitas Ical terus mengalami kenaikan karena iklan yang gencar, termasuk program pelatihan usaha kecil. Selain itu Ical juga mempunyai posisi kuat di internal Golkar dan memiliki dukungan mesin politik di daerah yang juga kuat.

Menanggapi hal tersebut, Wakil Sekjen Golkar, Nurul Arifin mengatakan, hasil positif survei ini makin memantapkan kesolidan internal dalam mengusung Ical sebagai calon presiden 2014. Pihaknya berharap, elektabilitas partai dan Ical sebagai Ketua Umum Partai Golkar dapat berjalan secara parallel. Nurul menambahkan, Golkar tengah menjalankan program pendekatan kepada masyarakat, guna mengenalkan Ical secara obyektif. [dtc/rda/bet-mg]

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya