SOLOPOS.COM - Ilustrasi ibu hamil membawa Alquran. (Freepik.com)

Solopos.com, SOLO -- Memiliki anak yang sehat, cerdas, dan soleh tentunya menjadi dambaan setiap orang tua muslim. Karenanya, setiap orang tua akan berusaha semaksimal mungkin untuk mendidik anaknya menjadi seperti yang mereka harapkan. Namun tahukah Anda, bahwa upaya ini bisa dimulai sejak sang anak masih di dalam kandungan?

Salah satu caranya yakni dengan sering memperdengarkan lantunan ayat suci Al-Quran kepada anak bahkan saat dia masih di dalam Rahim sang ibu. Hasil penelitian dari Muhammad Salim yang dipublikasikan di Universitas Boston, Amerika Serikat menyebutkan, bacaan Al-Quran dapat memaksimalkan pertumbuhan otak sang janin.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Ibu yang sedang hamil cenderung mengalami perubahan hormonal yang berpengaruh pada kondisi emosinya. Karenanya tak jarang kita menemukan ibu hamil yang lebih sensitif, mudah cemas, dan sering gelisah. Kesemua hal tersebut dari penelitian yang sama disebutkan bisa ditangani dengan bacaan Al-Quran. Dengan rajin mendengarkan bacaan Al-Quran, dapat memberikan ketenangan. Karenanya, ibu hamil sangat disarankan untuk sering-sering membaca Al-Quran.

Ada sejumlah surah-surah yang secara tradisi disarankan untuk sering dibaca oleh ibu yang sedang mengandung, walaupun secara ilmu hadits perlu diteliti lagi keabsahannya. Di antaranya:

Ekspedisi Mudik 2024

1. Surat Yusuf

Nabi Yusuf AS dikenal sebagai nabi yang paling rupawan dan berperilaku mulia. Dalam banyak riwayat disebutkan bahwa kerupawanan Nabi Yusuf membuatnya dikagumi dan masyhur di masanya. Karenanya, membaca surah Yusuf saat hamil dipercaya membuat bayi yang dikandung bisa serupawan dan memiliki akhlak mulia layaknya Nabi Yusuf AS.

2. Surah Al Fatihah

Alfatihah yang dikenal juga dengan sebutan Ummul Qur’an termasuk salah satu surah paling mulia. Membaca Alfatihah merupakan syarat syahnya salat. Surah AlFatihah diyakini bisa menenangkan hati dan menguatkan daya ingatan. Karenanya, surah ini konon dianjurkan untuk sering dibaca oleh ibu yang sedang hamil. Agar kelak anak yang dikandungnya memiliki ketenangan hati dan daya ingat yang kuat.

3. Surah Al-Baqarah

Surah Al-Baqarah merupakan surah terpanjang dalam AlQur’an, yakni terdiri dari 286 ayat. Di dalamnya banyak sekali ayat-ayat mulia yang berisikan pelajaran berharga bagi mereka yang mempelajarinya. Salah satunya adalah ayat 128, yang banyak dianjurkan untuk sering dibaca oleh ibu hamil.

Ayat 128 dalam Surah Al Baqarah sejatinya adalah doa yang dipanjatkan Nabi Ibrahim AS ketika bersama putranya Nabi Ismail AS, yang berbunyi.

Rabbanaa waj ‘ainaa muslimaini wa min dzurriyyatinaa ummatam muslimatal laka wa arina manaasikanaa wa tub ‘alainna innakan antattawwaabur rahiim”.

Yang artinya,

“Ya Tuhan kami, jadikanlah kami berdua orang yang tunduk patuh kepada Engkau, dan (jadikanlah) di antara anak cucu kami umat yang patuh terhadap engkau, dan tunjukilah kami tata cara melaksanakan ibadah, dan terimalah taubat kami, sesungguhnya Engkaulah Yang Maha Penerima taubat lagi Maha Penyayang”.

4. Surah Yasin

Surah Yasin merupakan surah ke-36 yang berisikan 83 ayat. Surah ini diyakini memiliki banyak keutamaan terutama jika sering dibaca oleh ibu hamil. Membaca Surah Yasin dilakukan oleh ibu yang ingin anaknya memiliki ketenangan hati dan jauh dari godaan setan.

5. Surah Maryam

Surah ke-19 yang terdiri dari 89 ayat ini sering dibaca oleh ibu yang sedang hamil. Surah Maryam bercerita banyak mengenai perjuangan Siti Maryam dalam melahirkan Nabi Isa AS, mulai dari proses persalinannya hingga doa-doa yang dipanjatkan.

Surah ini salah satunya diyakini merupakan doa bagi ibu hamil agar dimudahkan dalam proses persalinan. Selain itu, di dalam Surah Maryam juga terdapat doa agar anak kelak bisa berbakti kepada orang tuanya.

Bagi Anda yang ingin mempelajari cara membaca dan tafsir-tafsir yang lebih mendalam soal surah-surah tadi bisa langsung melakukannya secara online melalui website Bisaquran.com dan Tafsirweb.com. Selain itu terdapat juga tafsir surah-surah populer lain seperti Al-Kahfi, Al-Waqiah, Ar-Rahman, Ad-Dhuha, dan Al-Mulk.

Tafsirweb.com memberikan akses untuk mempelajari tafsir al-Qur’an dengan beragam versinya. Di antaranya yakni, Tafsir Kementrian Agama Republik Indonesia, Tafsir Kementrian Agama Saudi Arabia, dan lain sebagainya. Semuanya tersedia gratis untuk dibaca.

Bagi yang hanya ingin belajar baca Quran tanpa tafsirnya, Bisaquran.com menghadirkan sarana full digital berupa kelas online berbasis aplikasi instant messaging, atau menggunakan website khusus sebagai Learning Management System (LMS). Tak hanya itu, ada pula yang menggunakan sistem hybrid yakni menggabungkan materi klasik berupa buku dan video pembelajaran.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya