SOLOPOS.COM - Ilustrasi pengeroyokan Kapolsek Dolok Pardamean. dokJIBI/SOLOPOS

Solopos.com, SLEMAN — Seorang suporter PSS Sleman bernama Aditya Eka Putranda, 19, meninggal dunia seusai menonton pertandingan antara PSS Sleman versus Persebaya Surabaya, Sabtu (27/8/2022). Aditya atau Ditya meninggal dunia setelah dianiaya sekelompok orang menggunakan senjata tajam.

Kapolres Sleman, AKBP Imam Rifai, mengatakan pihaknya telah mengamankan beberapa orang terkait kasus pengeroyokan yang mengakibatkan suporter PSS Sleman meninggal dunia.

Promosi Komeng Tak Perlu Koming, 5,3 Juta Suara sudah di Tangan

“Sedang kami proses. Begitu selesai [penyelidikan] akan kami rilis,” kata Imam, Minggu (28/8/2022).

Ekspedisi Mudik 2024

Dia menyampaikan sampai saat ini beberapa orang yang diamankan masih menjalani pemeriksaan. Pihaknya belum menetapkan tersangka dalam peristiwa tersebut.

Baca Juga: Suporter PSS Sleman Meninggal Dikeroyok Sekolompok Orang Pakai Sajam

Dia menegaskan bisa saja jumlah orang yang diamankan terkait peristiwa itu bertambah. Hal itu tergantung dari pendalaman yang dilakukan penyidik.

Lebih lanjut, pihaknya juga belum bisa memastikan apakah korban dan pelaku masing-masing merupakan suporter bola. Pihaknya kini masih melakukan penyelidikan.

Imam menegaskan peristiwa pengeroyokan itu terjadi setelah pertandingan sepak bola antara PSS Sleman dan Persebaya Surabaya rampung.

Baca Juga: Tergiur Cuan Besar, Warga Bantul Tertipu Investasi Minyak Goreng Rp12 Miliar

“Kami mengimbau masyarakat lebih berhati-hati dalam berkegiatan, terutama pada jam-jam rawan,” ujar dia.

Ditya meninggal dunia setelah dikeroyok sekelompok orang saat hendak pulang ke rumah di sekitar palang pintu kereta api Dusun Mejing Kidul, Ambarketawang, Gamping, Sleman.

Berita ini telah tayang di Harianjogja.com dengan judul Suporter PSS Tewas Dikeroyok, Kapolres Sleman: Ada Beberapa Orang Kami Amankan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya