SOLOPOS.COM - Foto udara lintasan lurus Pertamina Mandalika International Street Circuit saat matahari terbenam di KEK Mandalika, Kuta, Praya, Lombok Tengah, NTB, Kamis (14/10/2021). (Antara/Ahmad Subaidi)

Solopos.com, JAKARTA — Konsultan properti Jones Lang LaSalle (JLL) menilai perhelatan World Superbike 2021 dan MotoGP 2022 akan menambah eksposur prospek properti pariwisata di Mandalika dan sekitarnya.

Head of Advisory JLL Indonesia Vivin Harsanto mengatakan, kalau melihat properti di destinasi pariwisata ini ada dua hal yakni properti terkait pariwisata dan hunian atau tempat tinggal. Terkait sektor pariwisata ini sudah mulai menggeliat di Lombok sebagai salah satu alternatif untuk turisme.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

“Kalau dikaitkan dengan perhelatan World Superbike 2021 dan MotoGP 2022, sebetulnya ini akan menambah eksposur atau awareness terhadap lokasi tersebut, sehingga diharapkan dari sisi properti pariwisata bisa lebih banyak mengetahui apa saja properti pariwisata yang tersedia di sana,” ujar Vivin dalam konferensi pers virtual di Jakarta, Selasa (19/10/2021) seperti dilansir Antaranews.

Baca Juga: Buruan Daftar! Diplomat Success Challenge 12 Segera Ditutup

Namun, lanjutnya kalau untuk properti hunian di Mandalika dan Lombok jika dikaitkan dengan dua perhelatan tersebut, sebetulnya hunian itu lebih banyak disebabkan oleh dampak dari pertumbuhan organik di mana ada kebutuhan akan hunian di area tersebut.

“Walaupun tidak menutup kemungkinan jika pariwisata di destinasi tersebut mengalami kenaikan atau membaik, kemudian juga banyak pekerja dari luar yang datang untuk bekerja di sektor pariwisata di sana sehingga membutuhkan hunian, maka hal itu juga bisa menjadi suatu demand generator,” kata Vivin.

Baca Juga: Atasi Kelangkaan BBM Bersubsidi, Pertamina Tindak 91 SPBU Nakal

Sebelumnya Wakil Menteri BUMN I Pahala Nugraha Mansury berharap kehadiran sirkuit internasional Mandalika bisa menjadi siklus tahunan penyelenggaraan ajang bergengsi kelas dunia serta diikuti gelaran internasional lainnya guna mendorong keberlanjutan pariwisata di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika, Lombok dan sekitarnya.

Menurut Wamen BUMN, memang target gelaran puncak di Mandalika adalah MotoGP dan World Superbike, tetapi sepanjang tahun seperti yang terlihat pada November 2021 hingga Maret 2022, diharapkan berbagai ajang internasional lain juga dapat diselenggarakan di KEK Mandalika.

Hal itu diharapkan bisa mendorong wisatawan mancanegara berkunjung ke Indonesia, begitu pula wisatawan domestik bisa datang ke Nusa Tenggara Barat sebagai salah satu dari lima destinasi super prioritas yang telah dicanangkan oleh Presiden Joko Widodo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya