SOLOPOS.COM - Sri Sultan HB X (JIB/Harian Jogja/dok)

Sri Sultan HB X (JIB/Harian Jogja/dok)

KULONPROGO—Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengku Buwono X dan Wagub, Sri Paduka Paku Alam IX mengikuti syawalan bersama Pemkab Kulonprogo, Kamis (6/9).

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Dalam pidato sambutannya, Sultan juga menyinggung pengesahan UUK DIY. Ia berterima kasih kepada seluruh masyarkat Kulonprogo yang mendukung UUK. Setelah UUK diselesaikan, menurut Sultan, semua warga perlu mawas diri.

“Ini awal atau fondasi agar pemerintah di DIY betul-betul berpihak untuk rakyat. Mengabdi untuk masyarakat dengan jujur, ikhlas dan anti korupsi,” ungkap Sultan.

Masyarakat juga diminta membangun kebersamaan dengan pemerintah dan juga sesama warga.

“Kalau itu terjadi, UUK baru bermanfaat karena diabdikan untuk masyarakat DIY,” kata Sultan.

Bupati Kulonprogo, Hasto Wardoyo dalam pidato sambutannya juga mengucapkan selamat atas pengesahan UUK DIY.(ali)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya