SOLOPOS.COM - Gubernur DIY Sri Sultan HB X dan Menteri Pendidikan, Kebudayaan dan Ilmu Pengetahuan Belanda, Mariette Jet Bussemaker (tiga kiri) seusai melakukan pertemuan di Gedung Wilis Kompleks Kepatihan, Rabu (15/2/2017). (Holy Kartika N.S/JIBI/Harian Jogja)

Menteri Pendidikan, Kebudayaan dan Ilmu Pengetahuan Belanda, Mariette Jet Bussemaker menemui Gubernur DIY Sri Sultan HB X guna membicarakan kerjasama vokasional

Harianjogja.com, JOGJA– Menteri Pendidikan, Kebudayaan dan Ilmu Pengetahuan Belanda, Mariette Jet Bussemaker menemui Gubernur DIY Sri Sultan HB X guna membicarakan kerjasama vokasional. Pendidikan vokasi dinilai sangat penting tidak hanya di bidang keilmuan tertentu.

Promosi Championship Series, Format Aneh di Liga 1 2023/2024

“Pemerintah menganggap pendidikan vokasi ini sangat penting. Menteri Pendidikan Belanda ini juga tadi menanyakan sejauh mana pendidikan vokasional di Jogja,” ujar Sultan seusai menerima kunjungan Menteri Pendidikan, Kebudayaan dan Ilmu Pengetahuan Belanda, Mariette Jet Bussemaker beserta rombongan di Kepatihan, Rabu (15/2/2017).

Sultan menilai, sertifikasi profesi itu sangatlah penting, seperti sistem pendidikan vokasional di akademi komunitas. Kunjungan ini, kata Sultan, pemerintah Belanda diharapkan dapat membantu terwujudnya program vokasional tersebut, baik di perguruan tinggi negeri maupun swasta.

Lebih lanjut Sultan berharap program vokasional itu tidak hanya dalam aspek keilmuan tertentu. Akan tetapi diharapkan bisa dilakukan untuk bidang lain.

“Misal diterapkan pada bidang pertanian, bagaimana petani memiliki sertifikasi untuk keahlian tertentu. Atau di Jogja ada Pabrik Gula Madukismo, kalau bisa pekerja pada bagian pemotong tebu mendapat pendidikan ini sehingga keahliannya tersertifikasi,” jelas Sultan.

Pencanangan program vokasional dengan pemerintah Belanda ini, kata Sultan, bertujuan mencetak tenaga-tenaga kerja yang bersertifikat. Sehingga, kemampuan pekerja tersebut dapat diakui, tidak hanya di Indonesia tetapi juga saat nanti bekerja di luar negeri.

“Karena dengan sertifikasi itu, pekerja bisa dibayar lebih mahal, kemampuannya diakui, bahkan saat dia bekerja diluar negeri,” imbuh Sultan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya