SOLOPOS.COM - Gunawan Maryanto (Ika Yuniati/JIBI/Solopos)

Kabar artis Gunawan Maryanto, pemeran Wiji Thukul, banyak mendapat tawaran main film.

Solopos.com, SOLO — Seniman serbabisa Gunawan Maryanto mendapat banyak tawaran main film setelah sukses memerankan Wiji Thukul dalam film berjudul Istirahatlah Kata-Kata.

Promosi Mi Instan Witan Sulaeman

Saat diwawancarai Senin (20/2/2017), Gunawan mengatakan film-film yang ditawarkan kepadanya beragam dari berbagai genre seperti silat, horor, dan drama. Ia mengaku ditawari bermain sebagai pemeran utama maupun pemeran pembantu. “Ya ada beberapa [tawaran film], tapi saya tidak mengambilnya,” kata dia.

Gunawan mengaku cenderung pilih-pilih soal main film. Ia juga termasuk idealis sehingga tidak bisa menerima semua genre.

Di film berjudul Istirahatlah Kata-Kata, kemahiran akting Gunawan dipuji. Ia dianggap mampu menggambarkan sisi lain dari Wiji Thukul yang selama ini dikenal sebagai penyair dan aktivis HAM rezim orde baru.

Sebagai film nonmainstream, Istirahatlah Kata-Kata melebihi ekspektasi karena mampu menyedot hampir 50.000 penonton bioskop selama hampir dua pekan. “Ini [keberhasilan Istirahatlah Kata-Kata] memang melebihi ekspektasi saya. Penontonnya bisa sebanyak ini,” kata Gunawan.

Sebelumnya, peraih Khatulistiwa Literary Award untuk buku puisi Sejumlah Perkutut buat Bapak itu juga pernah terlibat dalam produksi film layar lebar. Tetapi Gunawan cenderung pilih-pilih tema, yang tak sesuai biasanya tidak akan diambil.

Di sisi lain, Gunawan mengatakan saat ini sedang fokus mengembangkan Teater Garasi, tempat dirinya kali pertama belajar sekaligus komunitas yang telah membersarkan namanya. “Saat ini saya sedang fokus ke Teater Garasi. Penelitian tentang seni pertunjukan di daerah Madura,” tambah dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya