SOLOPOS.COM - Salah satu adegan film It. (Istimewa/Youtube)

Film It akan dibuat sekuel dan tayang pada 2019.

Solopos.com, SOLO – Film It menjadi film horor terlaris tahun ini. Sejak tayang perdana 8 September 2017 lalu, film yang dibintangi Bill Skargard dan Tim Curry ini telah mengantongi pendapatan US$266 juta setara Rp3,55 triliun di Amerika Utara dan US$478,1 juta atau setara Rp6,39 triliun di seluruh dunia.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Ingin kembali mengulang sukses film sekuel pertamanya, New Line Cinema dan Warner Bros mengumumkan akan meluncurkan sekuel kedua It yakni pada 6 September 2019. Pennywise sang badut pun akan kembali meneror penonton bioskop dua tahun lagi.

Sebagaimana diberitakan Okezone dari Hollywoodreporter, Selasa (26/9/2017), penulis skenario It Gary Dauberman dilaporkan sudah meneken kerja sama menangani sekuel kedua ini. Sementara sutradara Andy Muschietti masih dalam proses negosiasi. Produser Barbara Muschietti, Roy Lee, Dan Lin, Seth Grahame Smith, dan David Katzenberg, dilaporkan juga akan menyusul bergabung.

Film It bercerita tentang sekelompok anak-anak yang ingin mengalahkan setan di kota tempat mereka tinggal. Pada versi novelnya, sekelompok orang tersebut adalah campuran dewasa dan orang tua.

Sementara versi sekuelnya nanti, para pemburu hantu itu akan diadaptasikan menjadi orang dewasa dengan setting waktu masa kini. Tapi pada tayangan nanti akan ditampilkan pula flashback saat masa anak-anak berburu setan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya