SOLOPOS.COM - Sejumlah kantong sampah dan benda dengan api di dalamnya terlihat di lantai salah satu gerbong kereta komuter Parsons Green, London, Inggris, Jumat (15/9/2017) (JIBI/Reuters)

Ledakan dimulai sekitar pukul 08.20 waktu setempat di stasiun metro bawah tanah Parsons Green di London Barat.

Solopos.com, LONDON – Sebuah ledakan terjadi di dalam gerbong kereta di Stasiun Kereta metro Parsons Green, London. Kepolisian menyebut insiden tersebut sebagai serangan teroris.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Dilansir Reuters, Sabtu (16/9/2017), pada pukul 08.20 waktu setempat (sekitar 14.20 WIB), layanan darurat mendapat laporan kebakaran di sebuah kereta api di stasiun metro bawah tanah Parsons Green di London Barat.

Ekspedisi Mudik 2024

Kereta tersebut sedang dalam perjalanan dari Wimbledon di London selatan menuju pusat kota pada saat jam-jam sibuk pagi hari. Media lokal melaporakan bahwa telah terjadi ledakan dan orang-orang menderita luka bakar pada pukul 08.40 pagi.

Pada pukul 10.15, polisi menyatakan insiden ledakan ini sebagai ledakan terkait terorisme. Layanan Ambulance London menyatakan telah melarikan 18 orang ke rumah sakit setelah insiden tersebut, Tidak ada korban yang diduga menderita luka serius.

Tak lema setelah itu, Dinas Kesehatan Nasional mengatakan sejumlah orang lainnya mendatangi rumah sakit tanpa ambulans, sehingga jumlah korban dirawat mencapai 22 orang.

Pemadam kebakaran London mengatakan, enam unit pemadam kebakaran, dua unit penyelamatan kebakaran, dan sekitar 50 petugas pemadam kebakaran diterjunkan untuk mengangani insiden tersebut.

Perdana Menteri Inggris Theresa May dikabarkan akan memimpin rapat darurat bersama Komite Keamanan Nasional pada pukul 13:00 waktu setempat (19.00 WIB).

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya