SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Para atlet olimpiade asal Inggris berfoto bersama setelah menerima penghargaan Team of the Year dalam GQ Men of The Year Awards di London, Selasa (4/9/2012) waktu setempat. JIBI/SOLOPOS/Googleimages

Setelah bertahun-tahun di dominasi para selebriti dan model glamor, acara GQ Men of The Year Awards tahun ini menghadirkan nuansa berbeda. Para pahlawan Inggris Raya pada Olimpiade London 2012 mengisi barisan karpet merah di acara pemberian penghargaan bagi para para publik figur ternama Inggris di London, Selasa (4/9/2012) malam waktu setempat.
Mulai dari peraih emas di cabang atletik nomor 5000 meter dan 10.000 meter, Mo Farah, pembalap sepeda, Victoria Pendleton, Sir Chris Hoy dan Bradley Wiggins turut hadir dalam acara tersebut. Mereka mencuri perhatian setiap orang yang hadir dalam acara tersebut, mulai dari kalangan selebritis hingga politikus Inggris.
Pendlton terlihat glamor dengan balutan gaun rancangan desainer Stella McCartney. Lekukan tubuh indahnya terlihat jelas dan anggun. Sementara, pembalap sepeda, Bradley Wiggins, tampak necis menggenakan setelan jas abu-abu. Dia hadir ditemani istrinya, Catherine yang memakai busana karya  desainer ternama Vivienne Westwood bercorak bendera Inggris Raya, Union Jack.
Namun kehadiran para pahlawan Olimpiade Inggris ini bukan hanya sekedar pamer tampang. Mereka hadir dalam acara tahunan yang digelar GQ Magazine untuk menerima penghargaan sebagai Team of The Year.
Penghargaan bagi para atlet ini seakan melengkapi medali yang mereka raih di London 2012. Penghargaan diberikan langsung oleh Chairman Olimpiade2012  yang juga mantan juara olimpiade asal Inggris, Sebastian Coe.
Sir Chris mengaku tersanjung dengan penghargaan itu. “Ini akan dikenang lebih dari setahun ini, terima kasih banyak,” ujar Sir Chris dikutip express.co.uk.
Selain memenangkan Team of the Year Awards, dalam kesempatan itu Wiggins juga menerima penghargaan Lifetime achievement . Wiggins diberikan  penghargaan karena prestasinya sepanjang tahun ini, salah satunya dengan menukir sejarah sebagai pembalap Inggris pertama yang menjuarai ajang paling bergengsi, Tour de France, Juli lalu.
Penghargaan kepada Wiggins diberikan kepada selebritis kondang Inggris yang juga pentolan band Oasis, Liam Gallager.

Promosi Tragedi Bintaro 1987, Musibah Memilukan yang Memicu Proyek Rel Ganda 2 Dekade

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya