SOLOPOS.COM - Sosiawan Leak (JIBI/Solopos/Dok.)

Sosiawan Leak (Dok/JIBI/SOLOPOS)

Penulis asal Solo, Sosiawan Leak, menyiapkan tiga puisi untuk tampil dalam Pertemuan Pengarang Indonesia (PPI) 2012 di Hotel Pantai Gapura Makassar, Minggu-Selasa (25-27/11) 2012.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Dalam acara tersebut ia dan Sutardj Calzoum Bachri dari Jakarta didaulat sebagai penampil utama pembacaan puisi, disamping pembacaan puisi dari beberapa penyair Makassar lainnya.

Dalam kesempatan itu, Leak, biasa ia dipanggil, akan membawakan puisi berjudul Dunia Bogambola dan Pejantan Babi yang dibuat pada tahun 2000 serta Pobhia yang ia ciptakan pada tahun 1996.

Dunia Bogambola menceritakan tentang kehidupan di suatu negara yang hancur karena sistem kehidupan tak tertata, Pejantan Babi menyindir perilaku seks bebas manusia melalui dunia binatang. Sementara, karyanya yang berjudul Pobhia berisi tentang kecemasan manusia terhadap dampak kemajuan teknologi yang dikhawatirkan bisa menggerus nilai-nilai kemanusiaan seseorang.

“Nanti saya akan tampil sekitar setengah jam dalam bentuk deklarasi puisi,” tambahnya saat dihubungi Solopos.com, Jumat (2/11/2012).

Leak melanjutkan, dalam pertemuan itu sebanyak 72 pengarang se-Indonesia turut dilibatkan. Acara yang kabarnya bakal dibuka oleh Wakil Presiden RI di Benteng Fort Rotterdam Makassar tersebut merupakan bentuk kerjasama antara Balai Sastra Indonesia dan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) dengan agenda penting diskusi tentang kesusastraan Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya