SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, SOLO</strong> &mdash; Tiga tim dari Soloraya yakni <a href="http://bolaa.solopos.com/read/20180718/499/928596/piala-soeratin-u-17-lagi-persis-jr-coret-pemain">Persis Solo Junior</a> (Jr), Persika Karanganyar Jr. dan PSIK Klaten Jr. gagal melaju ke babak semifinal Piala Soeratin U-17 Zona Jateng.</p><p>Di laga ketiga Grup 9, <a href="http://bola.solopos.com/read/20180911/499/939152/persika-karanganyar-jr.-incar-kemenangan-di-kudus">Persika Karanganyar Jr.</a> takluk dengan skor 0-2 dari tuan rumah Persiku Kudus di Stadion Wergu Wetan Kudus, Rabu (12/9/2018) sore WIB. Meski masih menyisakan satu pertandingan melawan BJL 2000 di Stadion 45 Karanganyar pada Minggu (16/9/2018), Persika Karanganyar Jr. dipastikan gagal melaju ke babak semifinal.</p><p>Tim berjuluk Singa Lawu hanya mampu mengemas satu kemenangan dari tiga laga. BJL 2000 Semarang dipastikan menjadi wakil Grup 9 di babak semifinal <a href="http://bola.solopos.com/read/20180702/499/925531/piala-soeratin-u-17-tiga-tim-soloraya-bakal-saling-sikut">Piala Soeratin U-17</a> kendati masih menyisakan satu laga. &ldquo;Kami sudah berjuang maksimal. Kami akan perbaiki semua. Semoga musim depan tampil lebih bagus,&rdquo; ujar Ketua Tim Persika Karanganyar Jr. Suparman saat dihubungi <em>Solopos.com</em> seusai pertandingan.</p><p>Di waktu yang sama, meski mampu menahan imbang Persitema Temanggung Jr. di laga ketiga Grup 8 Babak 12 Besar di Stadion Bhumi Pala Temanggung, PSIK Klaten Jr. juga gagal melaju ke babak semifinal. Harimau Muda Merapi, julukan PSIK Klaten Jr. hanya mampu mengemas 4 poin dari tiga laga.</p><p>Laga terakhir kontra Persipa Pati Jr. di Stadion Trikoyo Klaten pada Minggu nanti tidak akan berpengaruh pada kedua tim. Sebab, Persipa Pati Jr. sudah memastikan melaju ke babak semifinal dengan raihan 9 poin dari tiga laga.</p><p>&ldquo;Kami tidak diuntungkan dengan jadwal pertandingan. Khusus PSIK, ada jeda yang terlalu lama yakni 12 hari. Itu membuat kondisi pemain drop. Setelah laga terakhir nanti, tim ini akan saya kembali ke kepada pengurus,&rdquo; jelas Pelatih PSIK Klaten Jr. Nanang Kurniawan.</p><p>Sementara itu, meski tidak bertanding, Persis Jr. dipastikan gagal melangkah ke babak semifinal Piala Soeratin U-17 Zona Jateng. Ini setelah Hati Beriman Salatiga Jr. memetik kemenangan penting 1-0 kontra Persibara Banjarnegara Jr. di Stadion Kridanggo Salatiga, Rabu sore. Kemenangan itu membuat Hati Beriman Salatiga Jr. memastikan satu tempat di babak semifinal mewakili Grup 10 dengan raihan 7 poin dari tiga laga.</p><p>Persis Solo sebetulnya masih akan menghadapi tuan rumah Persibara Banjarnegara Jr. di Stadion Sumitro Kolopaking Banjarnegara pada Minggu. Namun, Jujan Seto dkk. tetap tak bisa lolos ke babak semifinal meskipun meraih kemenangan di laga itu.&nbsp;</p>

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya