SOLOPOS.COM - Harian Umum Solopos edisi Rabu (12/2/2020).

Solopos.com, SOLO — Bakal calon wali kota Solo Achmad Purnomo dan Gibran Rakabuming Raka samasama yakin bakal mengantongi rekomendasi dari DPP PDI Perjuangan. Optimisme itu mereka kemukakan setelah mengikuti uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test) di Kantor DPP PDIP, Menteng, Jakarta, Senin (10/2/2020).

Jika tidak ada perubahan, DPP PDIP akan mengumumkan rekomendasi cawali-cawawali Solo pada Minggu (23/2/202) mendatang. "Saya melihat proses yang harus dijalani jadi saya tahu persis. Selain didukung DPC, saya juga didukung masyarakat non partai. DPP pasti mempelajari suara arus bawah kemudian mempertimbangkannya," kata Purnomo saat ditemui di ruang kerjanya, Selasa (11/2/2020).

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Kabar mengenai kepercayaan diri para calon wali kota Solo itu menjadi headline di Harian Umum Solopos edisi hari ini, Rabu (12/2/2020). Berita tersebut bisa disimak selengkapnya di: E-Paper Solopos.

Selain itu, di halaman utama Harian Umum Solopos edisi hari ini juga terdapat kabar utama mengenai ditetapkannya kembali Zulkifli Hasan sebagai Ketum PAN.

Zulhas Lagi, Sinyal Pengaruh Amien Rais Memudar

Zulkifli Hasan kembali terpilih menjadi Ketua Umum PAN lewat Kongres V PAN yang diwarnai insiden "kursi terbang" di Kendari, Sulawesi Tenggara, Selasa (11/2/2020). Terpilihnya Zulhas, panggilan Zulkifli Hasan, dan kekalahan jago Amien Rais, Mulfachri Harahap, mengindikasikan pengaruh pendiri partai berlambang matahari itu telah memudar.

Zulhas mendapat 331 suara dalam penghitungan yang digelar di ballroom Hotel Claro, Kendari. Sementara dua lawannya, Mulfachri mendapatkan 225 suara, dan Dradjad Wibowo enam suara.

Simak secara lengkap di: E-Paper Solopos.

Sedangkan di halaman Soloraya, terdapat kabar utama tentang adanya tes psikologi dalam ujian SIM. Ada pula ulasan tentang DBD yang sudah menewaskan satu orang di Karanganyar.

Pemohon SIM Wajib Lulus Tes Psikologi

Satuan Penyelenggara Administrasi dan Gerai Surat Izin Mengemudi (Satpas) Satlantas Polresta Solo bakal memberlakukan tes psikologi untuk pemohon pembuatan dan perpanjangan Surat Izin Mengemudi (SIM) mulai Senin (24/2/2020) mendatang.

Kewajiban itu berlaku bagi pemohon SIM A dan SIM C. Kasatlantas Polresta Solo, Kompol Busroni, saat ditemui Espos di sela-sela kegiatannya, Selasa (11/2), menjelaskan aturan tersebut sesuai Peraturan Kapolri No.9/2012 tentang SIM dan instruksi Kapolda Jateng No.ST/213/I/YAN.1.1./2020 tentang Pemberlakukan Tes Psikologi bagi seluruh golongan SIM di seluruh jajaran Polda Jateng.

Baca selengkapnya di: E-Paper Solopos.

33 Kasus DBD di Karanganyar, 1 Warga Meninggal

Dinas Kesehatan Kabupaten (DKK) Karanganyar mendata sejak awal 2020 hingga Senin (10/2/2020) sebanyak 33 warga terjangkit demam berdarah (DBD). Di antara 33 kasus tersebut, satu warga meninggal dunia.

Hal tersebut diungkapkan oleh Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Kabupaten (DKK) Karanganyar, Katarina Iswati, ketika ditemui wartawan, Selasa (11/2/2020). Menurutnya, hingga Februari jumlah kasus terbanyak di Jumantono sebanyak 10 kasus.

Baca secara lengkap di: E-Paper Solopos.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya