SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO — Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Toya Wening Solo mencatatkan kehilangan air atau non-revenue water (NRW) sebanyak 10,7 juta meter kubik selama 2018. Air yang hilang selama setahun itu nyaris setara dengan air yang ditampung di Waduk Cengklik di Ngemplak, Boyolali.

Bila menggunakan tarif Rp2.250/meter kubik, air yang hilang itu senilai Rp24,08 miliar. Perumda Air Minum Toya Wening Solo menyatakan NRW di Kota Solo mencapai 45,2% dari total air.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Kabar utama mengenai hilangnya air Perumda Air Minum Toya Wening Solo itu menjadi sorotan utama pada Harian Umum Solopos edisi hari ini, Senin (11/3/2019). Berita tersebut bisa disimak selengkapnya di: E-Paper Solopos.

Selain itu, di halaman utama Harian Umum Solopos edisi hari ini juga terdapat kabar terkait All England 2019. Pasangan ganda putra Indonesia dianggap telah melampaui batas di ajang tersebut.

The Daddies Lampaui Batas

Old but gold. Istilah ini layak diberikan pada Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan jika menyimak sepak terjang mereka di All England 2019. Selalu menjadi bayang-bayang Kevin Sanjaya Sukamuljo/ Marcus Fernaldi Gideon di sejumlah turnamen besar, Ahsan/Hendra membuktikan bahwa mereka layak diandalkan seusai menjuarai All England dengan menaklukkan Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia), 11-21, 21-14, 21-12, di Birmingham, Minggu (10/3/2019) malam WIB.

Usia kepala tiga, bukan unggulan lima besar dan mengalami cedera jelang partai penentuan adalah embel-embel yang harus disandang The Daddies, julukan Ahsan (31)/Hendra (34), saat melangkah ke babak final All England.

Baca secara lengkap di: E-Paper Solopos.

Sedangkan di halaman Soloraya ada kabar utama mengenai rencana penambahan KA menjelang Lebaran 2019. Selain itu, ada pula kontes truk Avengers di Karanganyar.

Menunggu KA Tambahan

Tiket kereta api masa angkutan Lebaran untuk H-7 hingga H-1 di wilayah PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasional (Daops) VI Yogyakarta habis terjual. Hal ini menyusul kebijakan PT KAI yang membuka layanan pemesanan mudik Lebaran pada H-90 (90 hari sebelum keberangkatan) sejak 25 Februari lalu.

Meskipun demikian, masyarakat diminta tidak khawatir lantaran masih ada KA tambahan yang diperkirakan bisa dipesan menjelang puasa Ramadan. Manajer Humas PT KAI Daops VI Yogyakarta, Eko Budiyanto, mengatakan tiket KA untuk Lebaran yang habis merupakan KA reguler. Hal ini menunjukkan tingginya animo masyarakat yang hendak pulang ke kampung halaman saat Lebaran dengan menggunakan fasilitas KAI.

Baca selengkapnya di: E-Paper Solopos.

Truk Avengers Jadi Bintang Tamu Kopdar SRTC

Puluhan truk terparkir rapat di Lapangan Desa Bangsri, Kecamatan Karangpandan, Karanganyar, Minggu (10/3/2019). Dari luar lapangan menuju tengah lapangan seolah berjalan menyusuri labirin dari truk.

Sejumlah orang naik ke atap truk untuk menikmati hiburan yang disediakan panitia, yakni musik dangdut. Ada juga orang-orang yang berkerumun di salah satu sudut lapangan. Mereka bergaya di depan maupun belakang truk salah satu truk. Truk yang didominasi warna karakter komik dan film Iron Man itu menjadi primadona.

Simak secara lengkap di: E-Paper Solopos.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya