SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO—Terus bertambahnya hotel menjadi tantangan bagi Kota Solo. Sebaran hotel yang belum merata dan okupansi hotel menjadi pekerjaan rumah yang harus dituntaskan.

Kota Solo yang hanya seluas 44 kilometer persegi memiliki 166 hotel. Artinya rata-rata tiap satu kilometer ada tiga hingga empat hotel. Namun, persebaran hotel cenderung terpusat di wilayah selatan. Salah satu hotel baru yang mencoba menambah pilihan para tamu Solo adalah The Nyaman. Hotel tersebut berlokasi di kawasan Fajar Indah, tepatnya di Jl. Fajar Indah I No. 70, Kerten, Laweyan, Solo.

Promosi Pegadaian Buka Lowongan Pekerjaan Khusus IT, Cek Kualifikasinya

Kabar mengenai banyaknya hotel di Solo itu menjadi headline pada Harian Umum Solopos edisi hari ini, Rabu (21/11/2018). Berita tersebut bisa dibaca secara lengkap di E-Paper Solopos.

Selain itu, halaman utaman Harian Umum Solopos edisi hari ini juga menyajikan kabar terbaru terkait flyover Manahan Solo. Infrastruktur baru tersebut akan hadir dengan warna dan gambar yang menyegarkan mata.

Citra Solo di Dinding Jalan Layang

Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Solo menyiapkan desain mural untuk mempercantik jalan layang (flyover) Manahan yang akan dibuka awal tahun. Mural pada dinding flyover menonjolkan warna-warna cerah dan beberapa tokoh wayang orang sebagai bagian dari kebudayaan Jawa.

Pantauan Solopos, Selasa (20/11/2018), dalam desain tersebut, dinding flyover dilukis dengan aneka warna mencolok seperti merah, kuning, hijau dengan pola pola seperti kristal berwarna. Bagian terowongan di Jl. Hasanudin dan Jl. Sam Ratulangi juga bakal diberi mural.

Simak selengkapnya di: E-Paper Solopos.

Sedangkan di halaman Soloraya pada Harian Umum Solopos edisi hari ini menyajikan ulasan tentang hujan dan angin kencang yang harus diwaspadai masyarakat di Soloraya. Ada pula kabar sisi lain dari gelaran Nusukan Mencari Bakat.

Waspada Hujan dan Angin Kencang

Hujan deras disertai angin kencang melanda sejumlah wilayah di Soloraya dalam beberapa hari terakhir dan mengakibatkan sejumlah kerusakan. Di kawasan Karanganyar Kota, Senin (19/11/2018), hujan deras dan angin kencang menumbangkan pohon dan tiang lampu penerangan jalan di timur kompleks Setda Karanganyar.

Saat jatuh, tiang lampu penerangan jalan melintang di jalan depan kantor BKSDM Karanganyar. Alhasil, lalu lintas di sekitar lokasi kejadian ditutup sementara waktu.

Baca selengkapnya di: E-Paper Solopos.

Tak Pede, Minta Pulang, Ternyata Menang

Acara pencarian bakat tak hanya meriah di televisi. Di Nusukan, Banjarsari, Solo, pergelaran acara serupa ternyata menghadirkan kemeriahan dan ketegangan yang sama.

Acara itu mengusung nama Nusukan Mencari Bakat, yang sudah kali keempat digelar Forum Anak Nusukan Surakarta (FANS). Lurah Nusukan, Utik Sri Wahyuni, mengatakan acara ini diikuti para wakil dari 24 RW yang ada di Nusukan.

Simak secara lengkap di: E-Paper Solopos.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya