SOLOPOS.COM - Halaman Depan Harian Umum Solopos edisi Sabtu, 20 Agustus 2016

Solopos hari ini memberitakan wacanan Pemkot tentang Sunday Market hingga heboh Menteri ESDM.

Solopos.com, SOLO – Pemerintah Kota (Pemkot) Solo mengaktifkan kembali Sunday Market di kompleks Stadion Manahan mulai Minggu (21/8/2016). Pembukaan kembali Sunday Market disertai dengan penataan.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Kabar ini menjadi headline Harian Umum Solopos edisi hari ini, Sabtu (20/8/2016). Kabar lain, pengamat menilai wacana kembalinya mantan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Arcandra Tahar masuk pemerintahan akan membuat gaduh. Arcandra diminta memasuki ”masa tenang” sebelum kembali menjadi menteri.

Simak cuplikan berita utama Harian Umum Solopos edisi hari ini, Sabtu, 20 Agustus 2016;

KEBIJAKAN PEMERINTAH: Warung Canggih untuk Kaum Papa

Kementerian Sosial (Kemensos) meluncurkan e-Warong di Kota Solo untuk penyaluran bantuan sosial (bansos) kepada warga miskin. Berikut liputan wartawan Solopos, Asiska Riviyastuti.

Baca selengkapnya: epaper.solopos.com

DINAMIKA POLITIK: Pengamat: Arcandra Kembali Jadi Menteri Bikin Gaduh

Kalangan pengamat menilai wacana kembalinya mantan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Arcandra Tahar masuk pemerintahan akan membuat gaduh. Arcandra diminta memasuki ”masa tenang” sebelum kembali menjadi menteri.

”Menurut saya cooling down period dulu selama 2,5 tahun sambil dia memahami, tidak hanya paham soal Blok Masela, atau offshore dan onshore, tapi hingga dia tahu seperti apa problem perminyakan di negeri ini,” kata pengamat dari Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) Ikrar Nusa Bhakti dalam sebuah diskusi di Jakarta, Jumat (19/8).

Baca selengkapnya: epaper.solopos.com

LIGA PREMIER: Hapus Trauma Laga Pembuka

Leicester City dan Arsenal melakoni start Liga Premier 2016/2017 dengan hasil buruk. Padahal, mereka merupakan dua tim terbaik pada klasemen akhir Liga Premier musim lalu.

Leicester yang mengukir dongeng meraih juara Liga Premier untuk kali pertama pada 2015/2016 takluk di tangan tim yang sedang dilanda krisis, Hull City, dengan skor 1-2, Sabtu (13/8).

Sedangkan Arsenal yang finis sebagai runner-up di bawah Leicester musim lalu secara dramatis terjungkal di tangan Liverpool 3-4 di kandang sendiri, Stadion Emirates, London, Minggu (14/8). Inilah kali pertama tim peringkat pertama dan kedua pada musim sebelumnya sama-sama takluk pada partai perdana Liga Premier berikutnya sejak 1953/1954.

Baca selengkapnya: epaper.solopos.com

KEBIJAKAN KOTA: Wajah Baru Sunday Market

Pemerintah Kota (Pemkot) Solo mengaktifkan kembali Sunday Market di kompleks Stadion Manahan mulai Minggu (21/8). Pembukaan kembali Sunday Market disertai dengan penataan.

aktivitas bagi ribuan pedagang kaki lima (PKL) pasar tiban setiap Minggu pagi di Manahan. Keputusan tersebut ditetapkan Pemkot dalam Sosialisasi Penataan PKL Sunday Market Manahan di Bale Tawangarum Balai Kota, Jumat (19/8) siang.
Baca selengkapnya: epaper.solopos.com

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya