SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, SOLO &ndash;</strong> Aksi teror <a href="http://news.solopos.com/read/20180514/496/916087/lagi-bom-meledak-di-mapolrestabes-surabaya" target="_blank">bom</a> di tiga gereja di Surabaya yang menyebabkan 13 orang meninggal, Minggu (13/5), diharapkan tidak terulang. Masyarakat harus bersatu melawan aksi terorisme.<br /><br />&rdquo;Saya mengajak semua anggota masyarakat untuk memerangi terorisme, memerangi radikalisme yang bertentangan dengan nilai-nilai ketuhanan dan kebinekaan. Kita harus bersatu melawan terorisme,&rdquo; kata Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam konferensi pers di RS Bhayangkara, Surabaya.<br /><br />Presiden memantau penanganan korban teror di tiga gereja di RS itu. Jokowi yang didampingi Menkopolhukam Wiranto, Kapolri Jenderal Pol. Tito Karnavian, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, dan Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Jenderal Pol. Budi Gunawan, juga mengunjungi gereja yang menjadi sasaran bom bunuh diri oleh enam orang dari satu keluarga itu.<br /><br />Berita tentang aksi terorisme di Surabaya menjadi <em>headline Harian Umum Solopos</em> edisi Senin (14/5/2018). Selain itu ada berita menarik lainnya seperti di bawah ini:</p><p><strong>Mendesak Terbitnya Perppu Antiterorisme</strong><br />Rentetan aksi teror memunculkan wacana agar Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerbitkan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-undang (Perppu) Antiterorisme. Hal itu dilakukan karena revisi UU No. 15/2003 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Terorisme tidak kunjung rampung.<br /><br />Kapolri Jenderal Pol. Tito Karnavian revisi UU Antiterorisme sudah lebih dari satu tahun dibahas di DPR dan tak kunjung selesai. Bila tidak bisa rampung dalam waktu dekat, Tito ingin ada perppu yang dikeluarkan Presiden.<br /><br /><strong>Simak selengkapnya: <a href="http://epaper.solopos.com/">http://epaper.solopos.com/<br /></a></strong><br />Di Halaman Soloraya memuat tentang pencegahan aksi terorisme di Kota Solo. Jajaran kepolisian di kawasan Soloraya bertindak cepat menggelar pengamanan di berbagai tempat ibadah pascaperistiwa <a href="http://news.solopos.com/read/20180514/496/916111/daftar-lengkap-korban-meninggal-dan-luka-serangan-bom-3-gereja-surabaya" target="_blank">bom bunuh diri</a> yang terjadi di tiga gereja di Surabaya, Jawa Timur (Jatim), Minggu (13/5/2018).<br /><br />Wakapolresta Solo, AKBP Andy Rifai, menyampaikan pihaknya langsung meningkatkan pengamanan di sejumlah lokasi yang masuk kategori objek vital (obvit). Selain gereja, Polresta juga langsung menerjunkan polisi di sejumlah tempat lain, seperti pusat perbelanjaan hingga objek wisata. &ldquo;Petugas kami kerahkan all outke semua gereja di Solo terutama yang jumlah jemaahnya banyak. Selain penjagan, petugas juga melakukan penyisiran,&rdquo; kata Andy Rifai saat dihubungi Espos, Minggu siang.<br /><br />Berita tentang pengamanan di berbagai tempat di Kota Solo pascaperistiwa bom bunuh diri di Surabaya menjadi berita utama di Halaman Soloraya Harian Umum Solopos hari ini. Selain itu ada berita menarik lainnya seperti di bawah ini:</p><p><strong>Car Free Day: Puasa, PKL Makanan Diimbau Tak Berjualan</strong><br />Pedagang kaki lima (PKL) makanan dan minuman di area car free day (CFD) Jl. Slamet Riyadi maupun Jl. Ir. Juanda diimbau tak berjualan selama bulan puasa. Sekretaris Paguyuban PKL CFD Gawe Rejo, Eko Adi Nugroho, mengatakan pejabat Dinas Perdagangan (Disdag) Solo secara lisan telah meminta kepada pengurus Paguyuban PKL CFD untuk ikut mengimbau para PKL makanan dan minuman di area CFD Jl. Slamet Riyadi tak berjualan dulu selama Ramadan. PKL makanan dan minuman dianjurkan kembali berjualan setelah bulan puasa. Dia meyakini para PKL bisa memahami imbauan Pemerintah Kota (Pemkot) Solo tersebut demi menghormati umat islam yang tengah menjalankan ibadah puasa.<br /><br /><strong>Simak selengkapnya: <a href="http://epaper.solopos.com/">http://epaper.solopos.com/</a></strong></p><p><strong>&nbsp;</strong></p>

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya