SOLOPOS.COM - Halaman Depan Harian Umum Solopos edisi Selasa, 12 Juli 2016

Solopos hari ini mengulas kemenangan Portugal di Piala Eropa 2016.

Solopos.com, SOLO – Kapten Portugal Cristiano Ronaldo tak bisa menahan air matanya karena mengalami cedera di babak pertama ketika melawan Prancis pada final Euro 2016 di Stade de France, Saint-Denis, Prancis, Senin (11/7/2016) dini hari WIB.

Promosi BRI Catat Setoran Tunai ATM Meningkat 24,5% Selama Libur Lebaran 2024

Ulasan laga puncak Piala Eropa 2016 menjadi salah satu berita utama Harian Umum Solopos edisi hari ini, Selasa (12/7/2016). Kabar lain, sejumlah anggota Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) terlibat skandal jual-beli senjata secara tidak resmi.

Simak cuplikan berita utama Harian Umum Solopos edisi hari ini, Selasa, 12 Juni 2016;

AKSI WARGA: Solo Tolak Terorisme

Seribuan orang dari berbagai elemen di Soloraya mengikuti long march dari Plaza Sriwedari hingga Bundaran Gladak Solo sebagai aksi solidaritas menolak segala bentuk terorisme di Kota Solo, Senin (11/7).

Seribuan warga itu membentuk barisan rapi dengan mengenakan seragam masing-masing organisasi kemasyarakatan (ormas) di antaranya Majlis Tafsir Alquran (MTA), Sentra Komunikasi (Senkom) Mitra Polisi, Front Pembela Pancasila (FPP), Barisan Ansor Serbaguna (Banser), Persaudaraan Setia Hati (SH) Terate, dan beberapa organisasi lain.

Baca selengkapnya: epaper.solopos.com

EURO 2016: Air Mata Ronaldo Jadi Kesuksesan Seleccao

Kapten Portugal Cristiano Ronaldo tak bisa menahan air matanya karena mengalami cedera di babak pertama ketika melawan Prancis pada final Euro 2016 di Stade de France, Saint-Denis, Prancis, Senin (11/7) dini hari WIB.

Ikon Portugal tersebut berulang kali menutup mukanya dengan tangan sambil merintih kesakitan. Ia sempat memaksakan diri tetap tampil meski harus menahan sakit karena cedera akibat tekel dari pemain Prancis, Dimitri Payet. Ronaldo bahkan kembali turun ke lapangan dengan lutut yang dibalut perban. Pelatih Portugal, Fernando Santos, tidak bisa memaksanya terus tampil karena cedera itu.

Ronaldo akhirnya ditandu ke luar lapangan ketika pertandingan baruberjalan 25 menit.

Baca selengkapnya: epaper.solopos.com

EVALUASI ARUS MUDIK: Brexit Berlalu, Tahun Depan Semarang

Legenda kemacetan di jalur pantai utara Jawa (pantura) saat mudik Lebaran yang mengakar puluhan tahun tergantikan legenda baru bernama pintu tol Brebes Timur atau dikenal dengan istilah Brexit (Brebes Exit).

Horor kemacetan sepanjang puluhan kilometer (km) membuat ribuan pemudik terjebak kemacetan selama hampir 24 jam di Brebes. Kementerian Kesehatan pun menyebutkan 12 orang meninggal dalam kemacetan tersebut. Masyarakat Transportasi Indonesia (MTI) mencatat lima penyebab utama kemacetan maut di Brexit.

Baca selengkapnya: epaper.solopos.com

SKANDAL PASPAMPRES: Selundupkan Senjata Lewat Pesawat Presiden

Sejumlah anggota Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) terlibat skandal jual-beli senjata secara tidak resmi.

Pertemuan Sersan Audi Sumilat, 36, dengan tiga perwira militer Indonesia pada Oktober 2014 di kamp latihan militer di Fort Benning, Georgia, Amerika Serikat (AS) menjadi awal kisah skandal jual-beli senjata ilegal anggota Paspampres.

Simak ulasan lengkapnya di Harina Umum Solopos edisi hari ini.

Baca selengkapnya: epaper.solopos.com

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya