SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO — Sedikitnya 37 penambang emas ilegal di Desa Bakan, Lolayan, Bolaang Mongondow, Sulawesi Utara, sudah lebih dari 24 jam tertimbun longsor di terowongan tambang. Longsor di pertambangan emas ilegal terjadi Selasa (26/2/2019) pukul 22.55 Wita.

Upaya evaluasi dihentikan sementara pada Rabu (27/2/2019) sekitar pukul 18.00 Wita. Tim gabungan sudah mengevakuasi 23 penambang yaitu empat penambang meninggal dan 19 penambang selamat.

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

Kabar mengenai musibah yang menimpa penambang emas ilegal tersebut menjadi headline pada Harian Umum Solopos edisi hari ini, Kamis (28/2/2019). Berita tersebut bisa disimak secara lengkap di: E-Paper Solopos.

Selain itu, pada halaman utama Harian Umum Solopos edisi hari ini terdapat ulasang mengenai janji Prabowo Subianto di kampanye Pilpres 2019. Prabowo berjanji akan menutup defisit BPJS Kesehatan senilai Rp20 triliun.

Prabowo Janji Tutup Defisit BPJS Kesehatan Rp20 Triliun

Calon presiden (capres) nomor urut 02 Prabowo Subianto kembali menyebut kebocoran anggaran yang mencapai Rp1.000 triliun. Prabowo menjanjikan defisit BPJS Kesehatan yang mencapai Rp20 triliun akan ditutupnya pada tahun pertama bila menang Pilpres 2019.

Hal itu disampaikan Prabowo saat menyampaikan pidato kebangsaannya di Sleman, DIY, Rabu (27/2/2019). “Saya bicara sama dokter-dokter, katanya BPJS tekor, tekornya Rp20 triliun, [anggaran] kita bocornya Rp1.000 triliun. Kalau tahun pertama katakanlah, tahun pertama kita hanya bisa menghentikan Rp100 triliun dari Rp1.000 triliun, berarti BPJS beres,” kata dia.

Baca secara lengkap di: E-Paper Solopos.

Di halaman Soloraya, ada ulasan mengenai 14 anak dengan HIV/AIDS di Solo yang sudah kembali bersekolah. Ada pula kabar mengenai penurunan tarif dasar listrik di halaman Soloraya.

Anak Dengan HIV/AIDS Sudah Bersekolah Lagi

Sebanyak delapan dari 14 anak dengan HIV/AIDS (ADHA) yang dikeluarkan dari sekolah sudah kembali mengikuti kegiatan belajar mengajar di sekolah sejak awal pekan ini. Tiga yang lain baru masuk sekolah pada Senin (4/3/2019) dan sisanya masih sakit sehingga harus melalui proses penyembuhan.

Hal tersebut disampaikan Komisioner Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) Bidang Pendidikan, Retno Listyarti, seusai bertemu Wali Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo, Rabu (27/2/2019) pagi, di Balai Kota.

Simak selengkapnya di: E-Paper Solopos.

Diskon Berlaku, Bisa Irit Rp5.800/Bulan

Penurunan tarif sebesar Rp52/kilowatt hour (kWh) untuk pelanggan golongan Rumah Tangga Mampu (RTM) daya 900 Volt Ampere (VA) atau pelanggan Rumah Tangga 900 VA nonsubsidi akan dimulai 1 Maret 2019. Pelanggan di Solo diperhitungkan rata-rata bisa menghemat lebih kurang Rp5.800/bulan.

Manajer Bagian Transaksi Energi Listrik Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Solo, F. Joko Ispraptono, mengatakan jumlah pelanggan 900 VA nonsubsidi di wilayah UP3 Solo sebanyak 221.547 pelanggan. Disebutkan untuk kategori pelanggan tersebut sebelumnya dikenai tarif Rp1.352/KWh.

Baca selengkapnya di: E-Paper Solopos.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya