SOLOPOS.COM - Pemimpin Redaksi Solopos, Rini Yustiningsih, berfoto bersama Wakil Rektor IV Udinus, Pulung Nurtantio Andono, saat acara Solopos Goes to Campus di Udinus Semarang, Rabu (28/9/2022). (Solopos.com-Ponco Wiyono)

Solopos.com, SEMARANG – Antusiasme mahasiswa Universitas Dian Nuswantoro (Udinus) Semarang mengikuti Solopos Goes to Campus 2022 ternyata sangat tinggi. Terbukti, dalam gelaran di Gedung H Udinus pada Rabu (28/9/2022), jumlah yang hadir membeludak sejak pagi.

Acara Solopos Goes to Campus 2022 di Udinus Semarang ini dibuka Wakil Rektor IV Udinus Semarang, Pulung Nurtantio Andono, sekitar pukul 09.30 WIB. Pulung mengaku event yang digelar Solopos ini merupakan acara yang kali pertama digelar Udinus dengan mitra dari luar kampus sejak pandemi Covid-19.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Dua tahun kami berpuasa karena pandemi. Tidak ada kegiatan seperti ini, dan Solopos adalah tamu pertama kami,” kata Pulung dalam sambutannya.

Pulung mengatakan Udinus Semarang memiliki 17.000 mahasiswa. Salah satu program unggulan kampus ini adalah menekankan dunia kewirausahan sebagai mata kuliah wajib.

“Seluruh program studi di Udinus wajib ada program kewirausahaan. Ini ilmu penting, pandemi mengubah mindset kita bagaimana tranksasi konveksional ini berubah dan harus dengan cepat. Oleh karena cocok sekali Solopos mengahdirkan para narasumber yang luar biasa ini untuk sharing ilmunya,” urai Pulung.

Baca juga: Solopos Goes to Campus Menyapa Mahasiswa Udinus Semarang, Besok

Ia pun mengapresiasi langkah Solopos yang concern pada perkembangan dunia entrepreneurship di kalangan mahasiswa. “Dua tahun lalu frasa start-up sering muncul. Kita tahun banyak perusahaan yang mulanya start-up berakhir sukses. Nah, tantangannya adalah mahasiswa kita bisa apa untuk menjadi wirausahawan. Apakah mahasiswa prodi Ilmu Komunikasi cuma bisa jualan?” kata Pulung diplomatis.

Sementara Pemimpin Redaksi Solopos, Rini Yustiningsih, mengungkapkan agenda utama Solopos Goes to Campus 2022 adalah menciptakan generasi muda yang kreatif dan berdaya saing tinggi.

“Jadi kami ingin “meracuni”,  memberikan motivasi dan pengarahan tentang dunia kewirausahaan dan profesional. motivasi apa sih dunia entreoreneur dan profesional itu,” ungkapnya.

Baca juga: Udinus Kembali Gelar Dinusfest, Pelajar SMA/SMK Merapat!

Rini menandaskan, usai lawatan ke Udinus, Solopos Goes to Campus 2022 akan digelar di beberapa kampus di Jawa Tengah dan DI Yogyakarta.

“Ada UKSW di Salatiga, lalu UMY, dan di Solo sendiri. Semenrara puncaknya adalah pada 25 Oktober yaitu Youth Forum di Terminal Tirtonadi. Harapannya bukan hanya untuk anak muda Solo, tapi untuk generasi muda Jateng dan Indonesia,” tuntas Rini.

Event yang Solopos Goes to Campus 2022 di Udinus Semarang didukung Sharp, Tokopedia, Bank Jateng, Telkom, Astra Honda Motor, Bank Mandiri, Epson, dan Galeri 24.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya