SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo (Espos)–Solo Urban Art Fest 2010 digelar di Gedung Kesenian Solo (GKS), Jumat (19/11) malam ini. Acara ini akan berlangsung mulai Jumat-Minggu (21/11).

Gelaran seni dengan tema Kami Ada ini menampilkan beragam pertunjukan dan acara yang sarat akan seni.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

“Urban Art sendiri adalah suatu bentuk eksplorasi karya seni yang terbilang baru, bukan hal yang tak mungkin bila akan bermunculan orang-orang baru yang menciptakan hal baru dengan media baru,” tutur Pengelola GKS, Joko Narimo dalam rilis yang diterima Espos, Kamis (18/11).

Menurutnya yang tak kalah penting adalah kebersamaan antara tim satu dengan lainnya.
Solo Urban Art 2010 akan menyuguhkan berbagai acara seperti performance street art, pameran street art, pemutaran film, diskusi, pameran lomografi dan aksi pembersihan corat-coret.

Selain itu, festival ini semakin dimeriahkan dengan aksi band-band indie.

m90

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya