SOLOPOS.COM - Rakhmat Sutomo (Dok.SOLOPOS)

Rakhmat Sutomo (Dok.SOLOPOS)

Solo (Solopos.com)–Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kota Solo memastikan adanya dana alokasi khusus (DAK) pendidikan di 2011 senilai Rp 17 miliar.

Promosi Kredit BRI Tembus Rp1.308,65 Triliun, Mayoritas untuk UMKM

Kepala Disdikpora Kota Solo, Rakhmat Sutomo menerangkan, dengan demikian DAK pendidikan yang diperoleh Kota Solo selama 2010 dan 2011 totalnya mencapai Rp 38 miliar.

Sebelumnya, DAK 2010 untuk beberapa sekolah di Kota Bengawan berjumlah sekitar Rp 21 miliar. Artinya, nilai DAK pendidikan untuk Kota Solo pada 2011 ini mengalami penurunan dibandingkan dengan tahun lalu.

“Memang jumlahnya mengalami penurunan. Tapi penurunannya ini secara nasional. Dasarnya adalah kuota,” terang Rakhmat saat dihubungi Espos, Sabtu (17/9/2011).

Lebih lanjut dia menjelaskan, petunjuk teknis (juknis) pelaksanaan DAK pendidikan 2011 telah turun. Saat ini, pihaknya sedang melakukan konsolidasi untuk menjalankan aturan itu. Rakhmat sendiri belum menyebutkan rincian sekolah yang bakal mendapatkan dana tersebut pada tahun ini.

“Prosesnya, kami sedang menunggu hasil bimbingan teknis (Bintek). Saat ini, sedang diadakan Bintek tentang DAK 2011 di Surabaya. Setelah itu, baru kita akan jalankan langkah-langkah selanjutnya,” jelas Rakhmat.

(hkt)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya