SOLOPOS.COM - Panitia Solo Great Sale 2015 mempromosikan ajang obral gede-gedean di Solo itu dengan membagi-bagikan kacang gula merah saat digelar Car Free Day Jakarta, Minggu (25/1/2015). Solo Great Sale 2015 digelar 1-28 Februari 2015. (Abdullah Azzam/JIBI/Bisnis)

Solo Great Sale digelar 1-28 Februari 2015.

Solopos.com, SOLO – Solo Great Sale (SGS) 2015 membukukan transaksi Rp2,54 miliar pada pekan pertama. Tingkat kunjungan pun tercatat meningkat sekitar 30%.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Ketua SGS 2015, Gareng S. Haryanto, menyampaikan hingga Minggu (8/2/2015) sebanyak 2.200-an smart card telah diterbitkan dengan jumlah poin yang sudah terkumpul sebanyak 25.227 poin.

Panitia mencatat pusat perbelanjaan mendapat kunjungan dan membukukan transaksi paling banyak. Menurut dia, produk yang diminati adalah handphone, komputer, fashion, shoes, bag, jewelery, watch, dan optic.

Ekspedisi Mudik 2024

“Tingginya animo masyarakat ini membuat beberapa tenant ada yang menyusul ingin ikut. Tapi mulai Selasa [10/2/2015], pendaftaran peserta sudah ditutup,” ungkap Gareng saat ditemui wartawan di Sekretariat Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Solo, Selasa.

Dia menyampaikan antusiasme ini tidak hanya ditunjukkan pengusaha yang berada di Solo tapi daerah lain, seperti Karanganyar dan Sukoharjo juga menunjukkan antusiasme yang sama.

Bahkan meski hotel dan restoran yang berada di luar Solo tidak mendapat subsidi pajak 30%, tetap ikut dan memeriahkan acara yang menurut rencana dijadikan agenda tahunan ini.

Dia mengungkapkan mulai pekan kedua ini diperkirakan tingkat kunjungan ke Solo akan semakin tinggi menyusul adanya berbagai macam event di Kota Bengawan, seperti Haul Habib Ali bin Al Habsyi, Bengawan Travel Mart (BTM), Festival Jenang, Grebeg Sudiro, pameran otomotif, dan lainnya.

Direktur Operasional Solo Paragon Lifestyle Mall, Budianto Wiharto, menuturkan saat ini tingkat kunjungan sudah naik sekitar 30% jika dibandingkan biasanya.

Pihaknya pun optimistis jumlah tersebut akan terus bertambah mengingat selain memberikan diskon up to 80%, manajemen mal juga berencana mengadakan acara sendiri untuk menarik lebih banyak pengunjung.

Wakil Ketua SGS 2015, Daryono, menuturkan pada pekan pertama kebanyakan yang berbelanja adalah masyarakat Solo dan sekitarnya. Namun mulai pekan kedua ini dinilai wisatawan luar kota akan semakin banyak.

Hal ini terlihat dari kunjungan di mal seperti The Park Mall dan Hartono Mall, pengunjung dari Jogja dan Semarang sudah mulai terlihat pada weekend kemarin.

Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran (PHRI) Solo, Abdullah Suwarno, menuturkan okupansi hotel saat ini juga sudah menunjukkan tren positif.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya