SOLOPOS.COM - Rekaman pernyataan Dewi Persik. (Istimewa/Youtube)

Sandiaga Uno menegaskan pengakuan pelecehan yang menyasar dirinya adalah fitnah.

Solopos.com, JAKARTA — Belum juga memasuki putaran kedua, Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI Jakarta sudah kembali memanas. Satu nama calon Wagub, Sandiaga Uno, mendapat kabar miring gara-gara pernyataan Dewi Persik di sebuah acara talk show. Sandiaga Uno disebut-sebut pernah meminta Dewi Perssik untuk membuka bajunya.

Promosi Efek Ramadan dan Lebaran, Transaksi Brizzi Meningkat 15%

Kabar itu ramai diperbincangkan setelah kemunculan video Dewi Persik dalam acara yang dipandu Deddy Corbuzier dan Farhat Abbas pada 2014. Saat itu Farhat menanyakan soal insiden yang dialami Dewi Persik ketika tampil di Bali pada 2008. Isu itu kini kembali mencuat.

“Ada teman saya yang bilang, “buka baju, buka baju”,” kata Farhat Abbas. “Yang bicara demikian adalah bapak Diego,” jawab Dewi Persik. Farhat pun coba memastikan pria yang dimaksud Dewi Perssik. “Sandiaga Uno?” tanya Farhat lagi. “Ya, yes. Saya masih ingat. Karena siapapun orang yang membuat air mata kedua orangtua saya, saya pasti ingat,” lanjut Dewi Persik.

Potongan rekaman percakapan yang diunggah di Youtube menjadi salah satu yang terpopuler. Video ini ditonton 200.000-an hingga Senin (20/2/2017). Video itu juga banyak dibagikan oleh buzzer medsos dan beredar secara viral di banyak forum Internet.

https://www.youtube.com/watch?v=PN2vsh76-Ic

Terkait pernyataan ini, Sandiaga Uno enggan mengklarifikasi. Menurutnya, pernyataan itu jelas fitnah.

“?Ini enggak perlu saya klarifikasi. Karena ini sebuah fitnah, serangan yang sudah direkayasa berkali-kali. Jadi kalau nanti butuh tanggapan bisa diminta tanggapan ke media center,” jawab Sandiaga Uno dikutip Solopos.com dari Liputan6.com, Minggu (19/2/2017).

Ia pun tak menampik jika serangan yang ingin menjatuhkan namanya ini tak lepas dari kepentingan politik. Apalagi, pasangan Anis Baswedan dan Sandiaga Uno hampir dipastikan masuk ke putaran kedua. “Iya-lah biasa [sengaja dijatuhkan namanya]. Namanya juga politik,” kata Sandiaga Uno.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya