SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

KULONPROGO—Banyak pejabat di Kulonprogo yang belum sepaham soal berbagai megaproyek. Persoalan itu harus segera diselesaikan.

Hal itu diakui Sekertaris Daerah (Sekda) Kulonprogo Astungkoro, Kamis (16/5/2013). menurut dia, agar tidak terjadi kesimpangsiuran informasi di masyarakat, pejabat harus satu bahasa ketika ditanya masyarakat soal proyek proyek besar tersebut.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Ia melanjutkan, dalam evaluasi yang dilakukan masalah sosialisasi dianggap sebagai persoalan besar yang harus dilakukan secara luas dan intesif di tengah masyarakat. Sebelum sosialisasi dilakukan, kepada masyarakat, para pejabat harus paham benar terlebih dahulu duduk persoalannya.

Menurut Astungkoro, untuk memajukan Kulonprogo tidak ada jalan lain kecuali melalui kegiatan besar yang berdampak pada peningkatan ekonomi. Dia menujuk kemajuan Bantul dan Sleman, karena lokasinya berdekatan dengan Kota Jogja sehingga kecipratan efek perluasan kota.

“Kalau dibiarkan kondisi seperti apa adanya maka harus menunggu Minggir, atau Srandakanmaju terlebih dahulu baru Kulonprogo bisa maju?. Itu akan terjadi setengah abad yang akan datang, sementara lainnya sudah maju pesat,” beber dia.

Oleh karena itulah, menurut dia, kehadiaran berbagai megaproyek memegang peranan penting karena akan membawa dampak ekonomi, serta mendorng berdirinya industri yang meyerap banyak tenaga kerja .

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya