SOLOPOS.COM - Ilustrasi (dok SOLOPOS)

Grobogan (Solopos.com)–Bupati Grobogan H Bambang Pudjiono SH mengaku heran dengan Gerakan Koin Peduli Jalan Lubang Grobogan yang digagas sekelompok orang dan di-launching, Jumat (5/5/2011) lalu.

“Saya heran dengan gerakan koin peduli tersebut, mungkin baru satu-satunya di Indonesia ada gerakan seperti ini. Biarkan saja,” ujar Bupati Bambang Pudjiono, Senin (9/5/2011).

Kendati heran, namun Bupati mengaku tidak tersinggung dengan langkah sekelompok orang tersebut. “Saya tidak tersinggung. Namun saya menduga gerakan seperti ini pasti ada kepentingan orang tertentu,” jelas Bupati.

Seperti diberitakan sebelumnya, kerusakan jalan di Kabupaten Grobogan memunculkan Gerakan Koin Peduli Jalan Lubang Grobogan yang dimotori Nur Setyo Pambudi (Erwin NS, pendongeng), Sugiyanto (Ndoro Sugi, fotografer), Suwantono (guru), Noer Kolis (guru), dan  Badiatul Muchlisin Asti (penulis).

(rif)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya