SOLOPOS.COM - Xiaomi Mi 5 (Youtube)

Smartphone terbaru Xiaomi M1 5 akan dirilis tahun depan dan dijual Rp5,5 juta.

Solopos.com, SOLO — Perusahaan telekomunikasi asal Tiongkok, Xiaomi, baru saja merilis smartphone terbaru Redmi Note 2. Tidak berhenti di situ, Xiaomi dikabarkan akan meluncurkan ponsel pintar Xiaomi Mi 5 pada tahun depan.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Dikutip dari Gsmarena, Rabu (19/8/2015), Xiaomi akan merilis smartphone terbaru Mi 5 pada Maret 2016. Ponsel pintar itu akan dilengkapi dengan prosesor Qualcomm, Snapdragon 820.

Ekspedisi Mudik 2024

Xiaomi Mi 5 akan memiliki layar 5,3 inci beresolusi 1.440 x 2.560 piksel. Layar itu bisa membuat kerapatan piksel menjadi 554 ppi.

Selain itu smartphone terbaru Xiaomi Mi 5 dengan prosesor octa-core Snapdragon 820 dan digabungkan dengan GPU Adreno 530, RAM 4 GB, dan storage 16 GB atau 64 GB.

Smartphone terbaru itu juga dilengkapi kamera beresolusi 16 megapiksel (MP) dengan dual flash LED, pemindai sidik jari.

Ada juga konektor USB Type-C. Xiaomi Mi 5 akan memiliki baterai berkapasitas 3.030 mAh. Daya baterai itu cukup besar dan sering digunakan di smartphone-smartphone lainnya.

Operation System (OS) smartphone Xiaomi Mi 5 menggunakan OS Android 5.1.1 dan didukung oleh interface MIUI 7. Xiaomi Mi 5 akan dijual US$400 atau Rp5,4 juta. Ponsel pintar asal Tiongkok itu diperkirakan hadir di Indonesia tahun depan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya