SOLOPOS.COM - Xiaomi Redmi Note (phonearena.com)

Solopos.com, JAKARTA – Kedatangan Xiaomi di Indonesia disambut gembira pecinta perangkat mobile di tanah air. Setelah mengumumkan kehadiran Redmi 1S, kini smartphone Redmi Note jadi produk paling banyak ditunggu.

Tanggal 27 Agustus 2014 jadi hari perdana Xiaomi tampil di depan media Indonesia secara resmi. Tidak disebutkan seri apa yang akan diboyong saat itu.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Para petinggi Xiaomi hadir. Mulai dari co-founder & President Xiaomi Lin Bin, Vice President Xiaomi Global Hugo Barra, serta General Manager Xiaomi Southeast Asia Steve Vickers.

Sebelum memasuki pasar Indonesia, Xiaomi memang sempat membuka booth dalam sebuah pagelaran seluler. Tujuannya adalah untuk mengetahui animo konsumen Indonesia terkait perangkat garapannya.

Belakangan produsen yang kerap disebut sebagai ‘Apple-nyaChina’ ini juga telah mendaftarkan sejumlah perangkatnya yang akan dipasarkan di Indonesia pada Ditjen Kominfo.

Xiaomi mengawali kedatangannya dengan Redmi 1S. Di negara asalnya, Smartphone Xiaomi Redmi 1S dikenal dengan Xiaomi Hongmi 1S. Dilansir Teknoup, Jumat (19/8/2014) perangkat ini memiliki dua versi utama, yakni yang memakai prosesor MediaTek MTK6582 quad-core 1,3GHz dan Qualcomm Snapdragon 400 quad-core 1,6GHz.

Redmi 1S yang dijual di Indonesia adalah versi Snapdragon 400. Perangkat ini merupakan ponsel berfitur dual-SIM GSM dan WCDMA (3G). Di Indonesia, Xiaomi membanderol Redmi 1S dengan harga Rp1,5 juta.

Redmi Note

Kedatangan Redmi 1S diharapkan dapat disusul oleh “saudara-saudaranya”. Termasuk Redmi Note. Pecinta gadget barangkali tak asing dengan nama ini.

Inilah ponsel yang mencatatkan rekor penjualan tercepat sepanjang 2014. Xiaomi Redmi Note berhasil membuat heboh Taiwan lantaran ludes terjual 10.000 unit dalam waktu satu detik saja.

GSMInsider, Senin (30/6/2014), mengutip situs berita E Price,mengabarkan pusat penjualan online untuk produk Xiaomi di Taiwan mampu menghabiskan 10.000 ponsel yang mereka sediakan.

Sejumlah 10.000 unit diantaranya ludes terjual dalam waktu satu detik. Dalam penjualan perdananya yang bekerja sama dengan PCHome, phablet Android berlayar 5,5 inci itu mampu terjual 10.000 unit hanya dalam satu detik.

Di Tawian, Xiaomi Redmi Note dibanderol NT$4999 atau sekitar Rp1,9 jutaan. Sebelumnya phablet Redmi Note juga laris terjual 100.000 unit hanya dalam 34 menit di Tingkok pada bulan Maret 2014.

Xiaomi Redmi Note merupakan ponsel Android berlayar 5,5 inci (720p) dengan prosesor MediaTek MT6592 octa-core, RAM 2GB, memori internal 16GB, kamera 13MP, dan baterai 3.200mAh. Di benchmarking AnTuTu, perangkat ini menorehkan skor sekitar 28.000 poin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya