SOLOPOS.COM - Galaxy Folder 2 (www.techtimes.com)

Smartphone terbaru Samsung Galaxy Folder 2 resmi diluncurkan.

Solopos.com, SOLO – Perusahaan teknologi asal Korea Selatan, Samsung, resmi merilis smartphone teranyarnya, Galaxy Folder 2. Berbeda dari smartphone kebanyakan, Galaxy Folder 2 mengusung OS Android Marshmallow berbentuk flip (ponsel lipat).

Promosi Uniknya Piala Asia 1964: Israel Juara lalu Didepak Keluar dari AFC

Sebagaimana dilansir Phone Arena, Kamis (8/9/2016), Galaxy Folder 2 mengusung chipset Snapdragon 425 dari Qualcomm. Samsung membenamkan RAM dengan kapasitas 2 GB.

Sementara pada ruang penyimpanan, Galaxy Folder 2 terdapat 16 GB yang dapat diperluas menggunakan microSD.  Untuk menghidupkan layar 3,6 inchi, Samsung menyematkan baterai dengan berkapasitas 1.950 mAh yang diklaim mampu bertahan hingga 318 jam standby.

Bagi pengguna yang senang fotografi, ponsel ini cukup mumpuni lantaran dibekali dengan kamera utama beresolusi 8MP dan kamera depan 5MP. Pengguna juga dapat mengaktifkan dua nomor sekaligus lantaran ponsel flip ini didukung dua slot SIM.

Kendati sudah resmi diluncurkan, hingga kini Samsung memasarkan produk teranyarnya itu hanya sebatas di Tiongkok. Belum diketahui apakah Samsung akan juga memasarkan di negara lain.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya