SOLOPOS.COM - Tampilan Samsung Galaxy S5 (Ibtimes.com)

Solopos.com, WELLINGTON – Samsung memelihara tradisi memproduksi smartphone versi mini. Kali ini Samsung akan meluncurkan Galaxy S5 Mini. Kabarnya, Galaxy S5 Mini itu akan dibekali kemampuan tahan air dan tahan debu.

Dilansir Ubergizmo, Sabtu (26/4/2014), yang mengutip situs resmi Samsung Selandia Baru menyebutkan Galaxy S5 Mini akan segera hadir dalam waktu dekat. Galaxy S5 itu disebutkan akan hadir dengan fitur tahan air seperti versi aslinya.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Hal ini diketahui dari paparan klaim garansi yang menyebut garansi Galaxy S5 Mini tidak berlaku apabila ponsel terendam air hingga lebih dari 30 menit. Ini menunjukkan bahwa Galaxy S5 Mini memang memiliki kemampuan tahan air selama maksimal 30 menit.

Hal ini didukung oleh sertifikat IP67 yang disematkan pada Galaxy S5 dan Galaxy S5 Mini yang mencakup ketahanan perangkat yang direndam dalam air dengan kedalaman 1 meter selama 30 menit. Kemampuan ini barangkali akan meningkatkan daya saing Galaxy S5 Mini di pasar smartphone.

Seperti diketahui bahwa kabar mengenai keberadaan Galaxy S5 Mini sejatinya sudah terdengar cukup lama, smartphone terbaru ini diduga akan hadir dengan layar berukuran 4,8 inci dan resolusi QHD dan sudah menggunakan Android Kitkat 4.4.

Di sektor performa mesin, Galaxy S5 Mini akan memakai chipset Qualcomm Snapdragon 400 dengan kapasitas RAM 1,5 GB. Memang Samsung belum mau bicara banyak mengenai versi mini dari Galaxy S5, tapi perangkat tersebut diprediksi bakal dirilis bulan Mei atau Juni 2014.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya