SOLOPOS.COM - Smartphone Pepsi P1. (Istimewa/Shenzen Com)

Smartphone terbaru Pepsi P1 mulai dijual terbatas di Tiongkok.

Solopos.com, BEIJING – Smartphone Pepsi P1 akhirnya resmi dijual. Ponsel besutan Shenzhen Scooby Comunication Equipment itu dilepas dengan US$78 atau Rp1 jutaan dalam peluncuran edisi terbatas.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Shenzhen telah menonfirmasi kedatangan ponsel yang pendanaannya dikumpulkan melalui situs crowdfunding di Tiongkok itu. Dilansir BGR, Jumat (20/11/2015), ponsel ini dikonfirmasi memakai layar 5,5 inch full HD, prosesor 1,7 GHz MediaTek MT6592 octa core yang dipadu Mali 450 MP4 GPU dan RAM 2 GB.

Memori internalnya 16 GB, slot microSD, kamera 13 megapixel, kamera depan 5 megapixel, baterai 3.000 mAh, konektivitas LTE serta pemindai sidik jari di casing belakang.
Saat penjualan perdana, Pepsi P1 hanya dibanderol US$78 dan langsung sold out. Jika ponsel ini berhasil mencapai target pendanaannya, maka akan diluncurkan lebih luas dengan harga US$200. Tapi daerah pemasaran hanya sebatas di Tiongkok, tak dijual di mancanegara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya