SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, NEW YORK – Nokia X ternyata bukan perangkat Nokia Android terakhir yang diproduksi perusahaan yang telah diakuisisi Microsoft itu. Sebuah bocoran menyebut Nokia akan kembali memproduksi ponsel berbasis Android lain.

Laporan CNET, Selasa (8/7/2014), mengutip pernyataan @evleaks menyebut Tim Microsoft yang bekerja untuk Nokia sedang mengerjakan ponsel andalannya, Lumia, yang dibekali oleh Android

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Big news: Android-powered Lumia incoming, from Nokia by Microsoft,” tulis @evleaks melalui akun Twitternya.

Spesialis pembocor informasi @evleaks memang sudah beberapa kali ini mengabarkan bakal ada ponsel Android lain dari Nokia/Microsoft yang bukan dari keluarga Nokia X. Menurut @evleaks, ponsel Android itu berada di keluarga Lumia.

Seperti yang diketahui bersama, selama ini jajaran seri Lumia hanya menggunakan platform Windows Phone dan Windows saja. Nokia mengkhususkan lini Lumia menjalankan OS besutan Microsoft.

Menggunakan sistem operasi Android pada Lumia dinilai melawan komitmen Nokia yang selama ini setia dengan platform Windows Phone. Apalagi, ini terkait dengan akuisisi Microsoft terhadap Nokia pada September 2013.

Meski demikian, membenamkan Android pada Lumia diyakini bakal mendongkrak penjualannya di seluruh dunia. Android selama ini dikenal berkat kemampuannya mendukung sebagian besar aplikasi digital yang ada di seluruh dunia. Sementara itu, aplikasi yang dapat dijalankan Windows Phone jumlahnya masih sedikit.

Sayangnya, belum ada informasi tambahan terkait rumor ini. Teknoup mengutip sebuah analisis di situs Neowin mengaitkan hal ini dengan aplikasi Android yang bisa berjalan di Windows Phone. Situs tersebut melansir, belakangan memang ada desas-desus yang menyebut Nokia/Microsoft tengah merancang Windows Phone agar bisa menjalankan aplikasi Android.

Gosip itu semakin menguat ketika sumber dalam Microsoft mengonfirmasi bahwa perusahaannya tengah mempertimbangkan rencana tersebut.

Sebelumnya, Nokia sudah membekali produknya lewat Android di telepon pintar Nokia X dan X2. Nokia X menggunakan Android Open Source Project 4.1 yang diciptakan secara khusus. Sedangkan Nokia X2 dibekali Android v4.3.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya