SOLOPOS.COM - Meizu Pro 6 (Slashgear)

Smartphone terbaru Meizu Pro 6 akan diperkuat RAM 6 GB dan prosesor desa core besutan Mediatek.

Solopos.com, SOLO — Vendor asal Tiongkok, sepertinya serius mengembangkan smartphone terbaru Meizu Pro 6. Ponsel pintar Meizu Pro 6 nantinya akan menggunakan prosesor decacore buatan Mediatek yang sangat kencang.

Promosi Selamat Datang Kesatria Bengawan Solo, Kembalikan Kedigdayaan Bhineka Solo

Sebagaimana dikutip dari Phonearena, Selasa (22/3/2016), kabar smartphone terbaru Meizu Pro 6 menggunakan prosesor 10 inti atau decacore Mediatek berasal dari situs benchmark GFXBench.

Apabila bocoran itu benar, maka smartphone terbaru Meizu Pro 6 akan menjadi ponsel terkuat atau tercepat, karena juga akan dibekali RAM 6 GB. Kombinasi RAM 6 GB dan prosesor decacore akan menghasilkan perangkat gahar nan cepat.

Smartphone terbaru Meizu Pro 6 akan berjalan dengan sistem operasi Android Marshmallow 6.0. Selain itu ponsel pintar Tiongkok itu juga akan diperkuat prosesor Exynos 8890 sama seperti Samsung Galaxay S7 bukan Snapdragon.

Smartphone terbaru Meizu Pro 6 akan dibekali layar berukuran 4,7 inci Full HD. Sedangkan untuk kamera belakang diperkuat dengan resolusi 20 megapiksel (MP) Pro 6 dan kamera depan beresolusi 4,7 MP yang bisa dimanfaatkan pencinta selfie menghadirkan foto terbaik.

VP Meizu dan Chief Architect Flyme, Yang Yan, pekan lalu memberikan bocoran gambar smartphone terbaru Meizu Pro 6 di jejaring sosial Weibo. Gambar itu diyakini 3D Touch yang diprediksi menjadi fitur andalan vendor smartphone kelas dunia.

Gambar di Weibo itu juga menjelaskan cara mengaktikan 3D Touch dengan menu setting smartphone terbaru Meizu Pro 6. Sebenarnya bukan hanya Meizu yang menggunakan 3D Touch sebagai andalan di smartphone.

Beberapa smartphone terbaru seperti Huawei Mate S, Gionee S8, dan ZTE Axon Mini juga menggunakan fitur 3D Touch. Tapi sayangnya Samsung Galaxy S7 tidak dibekali fitur unggulan tersebut.

Apple kali pertama menempatkan fitur 3D Touch di smartphone terbaru Iphone 6S dan Iphone 6S Plus. Selain Iphone 6S, Apple diprediksi menyematkan fitur 3D Touch di Iphone 7 dan Iphone 5SE.

Meski begitu selain 3D Touch, belum ada bocoran lain mengenai spesifikasi smartphone terbaru Meizu Pro 6. Vendor Tiongkok itu juga baru saja meluncurkan Meizu Pro 5 berbasis Ubuntu di MWC 2016. Untuk jadwal peluncuran bisa belum ditentukan. Sepertinya kita masih harus menunggu kabar lanjutan dari sang vendor.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya