SOLOPOS.COM - Microsoft Lumia 650. (Istimewa)

Smartphone terbaru Lumia 650 diprediksi menjadi andalan Microsoft di masa depan.

Solopos.com, SOLO — Perusahaan teknologi asal Amerika serikat, Microsoft, sepertinya tak lelah merilis smartphone terbaru. Microsoft sudah meluncurkan tiga smartphone anyar Lumia 950, 950 XL dan 550. Kini ada Lumia 650 yang sedang dikembangkan Microsoft.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Dikutip dari Phonearena, Senin (26/10/2015), tiga smartphone terbaru Lumia 950, 950 XL dan 550 telah dirilis dengan operating system (OS) Windows 10. 950 dan 950 Xl merupakan ponsel kelas atas, sedangkan Lumia 550 dan 650 adalah ponsel kelas menengah.

Ekspedisi Mudik 2024

Bocoran terbaru di Wimbeta, memaparkan smartphone terbaru 650 memiliki nama lain, yakni Sanaa. Dalam bocoran foto Lumia 650 ada angka seperti jam 6.50. Bisa jadi itu adalah kode untuk Microsoft Lumia 650.

Smartphone terbaru Lumia 950 dan Lumia 550, juga memiliki kode sama seperti jam 9.50 dan 5.50. Spesifikasi Lumia 650 sepertinya hampir sama seperti Lumia 550 yang merupakan ponsel kelas menengah.

Smartphone terbaru Lumia 650 Saana akan memiliki spesifikasi prosesor chipset Snapdragon 210 besutan Qualcomm dengan layar 5 inchi, kamera belakang 8 megapiksel (MP) dan baterai dengan daya sebesar 2000 mAh. Untuk jadwal perilisan, sepertinya kita harus menunggu kabar lebih lanjut dari Microsoft.

Sedangkan smartphone terbaru Lumia 550 memiliki spesifikasi layar berukuran 4,7 inci dengan resolusi 720 x 1.280 piksel. Kepadatan layar atau density yang dimiliki mencapai 314 ppi.

Ponsel pintar Amerika Serikat itu memiliki prosesor Snapdragon 210 yang mampu berpacu pada kecepatan 1,1 GHz quad-core. Sementara pada grafisnya dilengkapi Adreno 304.

Lumia 550 juga diperkuat RAM 1 GB disertai memori internal 8 GB dan bisa diperluas dengan microSD. Untuk sektor kamera belakang dihiasi resolusi 5 MP dan kamera depan 2 MP. Sedangkan baterainya dibekali dengan daya 2.100 mAh.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya