SOLOPOS.COM - LG G4 Stylus Mulai Dijual Preorder (Phone Arena)

Smartphone terbaru LG G4 Stylus akan dijual secara preorder di Indonesia mulai Rp2,9 juta.

Solopos.com, JAKARTASmartphone terbaru LG G4 Stylus belum resmi meluncur di Indonesia. Namun, mulai Selasa (25/8/2015) hingga Senin (31/8/2015), LG G4 Stylus ditawarkan dalam opsi pesan awal atau preorder.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Dikutip dari Okezone, Rabu (26/8/2015) dengan jargon pemasaran See Bigger Note Better, smartphone terbaru LG G4 Stylus yang menyasar pasar lebih luas ini bakal memberi pembaruan pada pasar perangkat kategori sejenis di kelasnya.

Menurut Head of Product Marketing LG Mobile Communications Indonesia, Adinda Nesvia, smartphone terbaru LG G4 Stylus memiliki spesifikasi mumpuni dan harga terjangkau.

Ekspedisi Mudik 2024

“Layar paling lebar, kenyamanan dengan pena stylus dan sensor kamera besar membuatnya memiliki segala yang dibutuhkan sebagai pendukung dokumentasi harian dalam harga rasional,” ujar Adinda Nesvia.

Menurutnya, kolaborasi LG dengan mitra bisnis dari bank dan operator membuat harga pembeli smartphone terbaru LG G4 Stylus sepanjang masa preorder bakal mendapatkan promo cashback hingga Rp600.000.

Sementara pada saat peluncurannya, September 2015, LG G4 Stylus akan dipasarkan dengan harga resmi Rp2,9 juta. Sejumlah enam kanal ecommerce bakal dilibatkan di samping pembelian langsung melalui jaringan toko bekerja sama yang tersebar di seluruh Indonesia.

Sebagai varian LG G4 yang merupakan smartphone terbaru premium LG di tahun ini, pengembangan LG G4 Stylus dilakukan dengan semangat membawa nuansa dan pengalaman smartphone premium pada pasar yang lebih luas. Upaya LG ini bakal cepat terungkap saat kali pertama melihat fisik LG G4 Stylus.

Hadir dengan mengusung layar seluas 5,7 inci dengan resolusi High Definition (HD), smartphone terbaru LG G4 Stylus dibuat untuk mendukung kenyamanan pengguna mendokumentasi seluruh kegiatan sehari-hari melalui coretan pena stylus yang menjadi kelengkapannya.

Spesifikasi LG G4 Stylus

Smartphone terbaru LG G4 Stylus mendapat sokongan beberapa fitur kelas remium LG yang memang khusus dibuat bagi kenyamanan membuat catatan. Contohnya seperti QuickMemo+ dan Smart Keyboard.

Lebih dari itu, sektor kamera turut menjadi perhatian. Kamera utama beresolusi 13 MP disematkan untuk menghasilkan gambar detail dan kaya warna. Tak hanya mengandalkan sensor besar, LG mempersenjatainya dengan Laser Auto Focus.

Sebagai kelengkapan yang sebelumnya hanya terdapat pada smartphone terbaru kelas premium LG, keberadaannya memberi LG G4 Stylus kecepatan lebih tinggi untuk mendapatkan fokus pengambilan gambar meski di bawah pencahayaan rendah.

Sementara pada bagian depan, kamera 5MP siap melayani hasrat selfie.

Smartphone terbaru LG G4 Stylus menggunakan prosesor octa core. Berpadu dengan sokongan baterai berkapasitas 3.000 mAh, ponsel ini tak kehilangan kecepatan dan ketahanan untuk melakukan berbagai tugas secara bersamaan.

Smartphone terbaru LG G4 Stylus sendiri bakal ditawarkan dalam dua pilihan warna yaitu perak dan putih floral. Berikut ini link preview LG G4 Stylus di Youtube, https://www.youtube.com/watch?v=Im5P-mK7A4g.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya