SOLOPOS.COM - Undangan Xiaomi Mi 5 (Gsmarena)

Smartphone terbaru Xiaomi Mi 5 disebut akan menggunakan RAM 6 GB, benarkah?

Solopos.com, SOLO — Pabrikan ponsel Tiongkok, Xiaomi, siap meluncurkan smartphone terbaru Mi 5 di Mobile World Congress (MWC) 2016, Barcelona, Spanyol. Bocoran anyar menyebutkan Xiaomi Mi 5 menggunakan RAM 6 GB. Selain, Xiaomi, Huawei P9 dan Vivo Galaxy Note 6 juga menggunakan RAM 6 GB.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Sebagaimana dikutip dari Phonearena, Sabtu (20/2/2016), rumor tentang smartphone terbaru Xiaomi MI 5 menggunakan RAM 6 GB terkuak dari jejaring sosial Weibo. Xiaomi Mi 5 bisa jadi akan dibikin dalam bentuk kelas atas dengan spesifikasi mumpuni.

Smartphone terbaru Xiaomi MI 5 versi gahar tersebut akan dibekali RAM 6 GB dengan prosesor Snapdragon 820 berkecepatan 2,5 GHz. Layar ponsel pintar Tiongkok itu berukuran 5,2 inci. Selain versi kelas atas, Xiaomi juga dibikin dalam empat versi biasa.

Untuk varian pertama, smartphone terbaru Xiaomi Mi 5 dibuat dalam bahan metal. Ponsel pintar Tiongkok itu dibekali RAM 3 GB dan memori internal 32 GB. Xiaomi menjual versi pertama Xiaomi Mi 5 dengan harga US$335 atau Rp4,5 juta.

Sedangkan versi kedua smartphone terbaru Xiaomi Mi 5 dibikin dari bahan metal. Xiaomi memperkuat ponsel pintarnya itu dengan RAM 4 GB dan memori internal 64 GB. Ponsel pintar tersebut akan dijual US$395 atau Rp5,3 juta.

Sementara versi ketiga smartphone terbaru Xiaomi Mi 5 dibuat dengan bahan 2,5 curved glass dan dibekali  layar 2K, RAM 4 GB dan memori internal 32 GB. untuk versi ketiga, Xiaomi Mi 5 akan dijual US$425 atau Rp5,7 juta.

Sedangkan versi terakhir smartphone terbaru Xiaomi Mi 5 dilengkapi dengan kaca 2,5 curved glass. Layar 2K, RAM 4 GB dan memori internal 64 GB. Dengan spesifikasi kelas atas seperti itu, Xiaomi akan menjualnyadengan harga US$470 atau Rp 6,3 juta.

Semua varian smartphone terbaru Xiaomi Mi 5 akan diperkuat prosesor Snapdragon 820, layar 5,2 inci dengan resolusi 1080p. Sedangkan untuk kamera belakang diperkuat dengan resolusi 16 megapiksel (MP). Untuk kepastiannya, sepertinya kita harus menunggu kabar langsung dari Xiaomi di MWC 2016, 24 Februari 2016 mendatang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya