SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo (Espos)–SMAN 4 Solo akan memanfaatkan internet sebagai media pembelajaran. Salah satunya ketika guru akan memberikan tugas kepada siswa, bisa dilakukan dengan menggunakan media internet.

Ketika ditemui Espos di SMPN 15 Solo, Sabtu (11/12), Kepala SMAN 4 Solo, Edy Pudiyanto, menjelaskan untuk semakin meningkatkan kemampuan guru dalam menggunakan media internet, diadakan pelatihan penggunaan teknologi informasi yang diikuti sekitar 80 guru SMAN 4 Solo di sekolah setempat, Sabtu. “Trainer-nya adalah guru teknologi informasi yang ada di SMAN 4 Solo sendiri. Jadi kita memberdayakan sumber daya manusia yang ada,” ungkapnya.

Promosi Pelaku Usaha Wanita Ini Akui Manfaat Nyata Pinjaman Ultra Mikro BRI Group

Selain sebagai media pembelajaran, katanya, nantinya siswa juga bisa berkonsultasi dengan guru melalui media Internet. Hal ini karena terkadang seseorang lebih leluasa berbicara melalui bahasa tulis, daripada berkomunikasi secara langsung. Meski demikian Edy menegaskan, hal itu bukan berarti pelajaran di kelas akan diabaikan. Kegiatan belajar mengajar akan berjala seperti biasa, tapi penggunaan teknologi informasi lebih dimasifkan.

ewt

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya