SOLOPOS.COM - Mercedes Benz New B-Class (google.img)

Mercedes Benz New B-Class (google.img)

JAKARTA- Mercedes Benz Indonesia (MBI) meluncurkan “The New B-Class” yang merupakan kendaraan small MPV luxury yang memiliki desain kompak serta modern pada hari ini Rabu (6/6/2012) di The Atrium Sampoerna Strategic Square Jakarta.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Seri New B-Class diluncurkan pertama kali di Frankfurt pada September 2011 dan menjadi benchmark baru di segmen mobil premium compact. Dilengkapi dengan fitur-fitur keselamatan. B-Class terbaru, misalnya, akan dilengkapi asisten pengereman darurat sebagai standar.

Sekalipun generasi terbarunya akan diperkenalkan di Frankfurt Motor Show 2012, B-Class masih sangat populer di mata para pelanggan. Sejak awal tahun ini B-Class telah mencatatkan pertumbuhan sangat kuat di dua pasar utama, Jerman dan China.

Di Jerman, B-Class meluncur dengan beragam pilihan seperti mesin bensin 1.6L (B160) dengan tenaga 122 HP dan 156 HP, serta dua mesin diesel 1.8L (B180) dengan daya sebesar 109HP dan 136HP. Sistem transmisinya datang dengan gearbox manual 6 percepatan, sedangkan untuk transmisi 7G-DCT kopling transmisi otomatis ganda dihadirkan sebagai opsional.

Dengan peluncuran New B-Class ini Mercedes meningkatkan pangsa pasar di segmen ini melalui peluncuran generasi penerus A-Class dan B-Class serta dua varian sporty dan emosional lainnya. Harga untuk di Indonesia Rp 439 juta-Rp 459 juta off the road.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya