SOLOPOS.COM - Siswa-siswi SMA Unggul Del Toba Samosir (Instagram/@yayasandel)

Solopos.com, SOLO -- Indonesia punya ratusan sekolah menengah atas (SMA) swasta yang kualitasnya di atas rata-rata. Dan perlu diingat Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) periode tahun akademik 2021/2022 juga sudah dibuka. Bagi  lulusan SMP tentu sudah tak sabar mendaftarkan diri ke jenjang pendidikan SMA.

Namun permasalahan sistem zonasi yang berlaku di sekolah negeri mengharuskan sekolah memprioritaskan calon peserta didik yang berdomisili dekat dengan sekolah. Hal ini diperkuat dengan kartu keluarga (KK), mau tidak mau calon peserta didik baru harus memiliki pilihan sekolah swasta sebagai pilihan alternatif

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Berdasarkan penelusuran Solopos.com melalui ltmpt.ac.id, Rabu (9/6/2021), berikut 10 SMA swasta terbaik di tingkat nasional dari Top 1.000 SMA negeri dan swasta dengan nilai rerata TPS UTBK tertinggi tahun 2020.

Baca Juga : Yuk Simak 5 SMA Swasta Terbaik di Kabupaten Sleman

Ekspedisi Mudik 2024

Daftar 10 SMA  Swasta terbaik tingkat nasional:

SMA Unggul  Del Toba Samosir, Sumatra Utara (Peringkat 3 Nasional)

SMA 1 Kristen BPK Penabur Jakarta barat, DKI Jakarta (Peringkat 6 Nasional)

SMA BPK Penabur 1 Bandung, Jawa Barat  (Peringkat 7 Nasional)

SMA Dian Harapan Jakarta Barat (Peringkat 8 Nasional)

SMA Kristen Petra 2 Surabaya, Jawa Timur (Peringkat 15 Nasional)

SMA Kanisius Jakarta Pusat, DKI Jakarta (Peringkat 16 Nasional)

SMA Santa Laurensia Tangerang Selatan (Peringkat 17 Nasional)

SMA Bina Bhakti 1 Bandung, Jawa Barat (Peringkat 19 Nasional)

SMA Kristen 6 Penabur Jakarta Utara, DKI Jakarta (Peringkat 20 Nasinal)

SMA Kristen 3 Penabur Jakarta Pusat, DKI Jakarta (Peringkat 21 Nasional)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya