SOLOPOS.COM - Diky Candra (google img)

Diky Candra (google img)

JAKARTA– Mantan Wakil Bupati Garut Diky Candra tiba-tiba menyarankan Fany Oktora (18) islah dengan Bupati Garut Aceng HM Fikri,40, yang menikahinya hanya selama 4 hari. Kenapa?

Promosi Safari Ramadan BUMN 2024 di Jateng dan Sulsel, BRI Gelar Pasar Murah

“Akhirnya saya sarankan untuk islah saja. Dengan alasan Fanny sudah disakiti dan dikecewakan oleh Aceng Fikri, namun kini Aceng telah juga mendapat peringatan dari Allah yang berdampak besar buat beliau. Janganlah batu dilawan dengan batu. Janganlah keburukan dilawan dengan amarah dan kebencian,” kata Diky dalam laman Facebook yang dikutip detikcom, Rabu (5/12/2012).

Saran Diky agar Fany merelakan islah dengan Aceng yang telah menceraikannya lewat SMS hanya 4 hari setelah pernikahan sirinya bukan tanpa alasan. Seperti berita sebelumnya, Diky mendengar ada pengusaha Garut sukses di Jakarta yang mendorong Fany melaporkan Aceng ke Mabes Polri.

“Sayang beberapa jam kemudian Aceng menyatakan akan menuntut balik dan seseorang yang mengaku sayang Garut yang mengajak Fany ke Mabes Polri kembali memaksa Fany melawan Aceng. Fany menjadi stres, ibunya pingsan. Akhirnya keluarga Fany kembali meminta tolong kepada saya. Demi kebaikan Garut saya usulkan islah biar semuanya dituntaskan sesuai prosedur hukum,” katanya.

“Saya usulkan islah dilakukan oleh Kementerian, Gubernur dan MUI Jabar sebagai atasan Aceng Fikri. Para unsur pimpinan siap memediasi keluarga Fany pun bersedia,” ungkap Diky.

Diky lantas meminta penumpang gelap yang menghasut Fany untuk melaporkan Aceng ke Mabes Polri untuk bersikap ksatria. “Mohon jangan menghilang, segera hubungi saya, hadapi saya, jangan memperuncing masalah. Agar Garut jangan terus-terusan menangis,” tantangnya.

Saat dihubungi detikcom dan ditanya lebih detail mengenai dugaan ada pengusaha yang mempengaruhi Fany, Diky tidak mau berkomentar lebih jauh. “Pernyataan saya seperti di Facebook saja,” kata artis berusia 38 tahun ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya