SOLOPOS.COM - Teh Solo produksi dari PT Gunung Subur Sejahtera Solo yang kemasannya bermotif kotak-kotak dan bergambar karikatur Joko Widodo (Jokowi) (Nadhiroh/JIBI/SOLOPOS)

Teh Solo produksi dari PT Gunung Subur Sejahtera Solo yang kemasannya bermotif kotak-kotak dan bergambar karikatur Joko Widodo (Jokowi) (Nadhiroh/JIBI/SOLOPOS)

SOLO–Pamor Calon Gubernur Jakarta terpilih Joko Widodo (Jokowi) yang sedang naik daun menjadi ide bagi produsen teh untuk memproduksi teh ala Jokowi. PT Gunung Subur Sejahtera Solo di stan pameran Solo International Tea Festival (SITF) menghadirkan teh yang kemasannya bermotif kotak-kotak dan bergambar karikatur Jokowi, Jumat (12/10).

Promosi Pegadaian Resmikan Masjid Al Hikmah Pekanbaru Wujud Kepedulian Tempat Ibadah

Direktur PT Gunung Subur Sejahtera, Lily Gunawan mengatakan produksi teh yang kemasannya bergambar Jokowi dan bermotif kotak-kotak itu diproduksi terbatas selama SITF. Sebagai awal diproduksi dengan jumlah sekitar seratusan bungkus. Harga Teh Solo itu Rp5.000/kemasan dengan isi dua bungkus.

Teh Solo itu untuk kenang-kenangan Jokowi pada momen-momen terakhir menjelang Jokowi akan dilantik menjadi Gubernur Jakarta. “Itu [teh bergambar Jokowi] pesanan dari panitia. Limited edition. Khusus momen ini,” kata Lily saat ditemui wartawan pada sela-sela pameran, Jumat (12/10).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya